Tol Cisumadawu Tetap Buka Meski Ada Retakan di Terowongan Akibat Gempa

Gempa bumi terjadi di Sumedang hingga tiga kali

Bandung, IDN Times - Sebuah video adanya retakan di terowongan Tol Cisumdawu viral di media sosial. Retakan tersebut diduga akibat gempa yang terjadi di Kabupaten Sumedang, Jawa Barat.

Menindaklanjuti video tersebut, Kepala Dinas Bina Marga dan Perumahan Rakyat (DBMPR) Bambang Tirtoyuliono melakukan pengecekan secara langsung. Dia ingin melihat dan memastikan kepastian informasi tersebut.

"Saya mendapatkan laporan sebenarnya tadi pagi dari Direktur Teknik PT Citra Karya Jabar Tol (CKJT) sebagai pengelola jalan Tol Cisumdawu menyampaikan bahwa pascagempa di Kabupaten Sumedang tadi malam, itu tidak menunjukkan adanya perubahan struktur yang berarti," kata Bambang.

1. Tim PT CKJT bakal lakukan identifikasi

Tol Cisumadawu Tetap Buka Meski Ada Retakan di Terowongan Akibat GempaKepala DBMPR Bambang Tirtoyuilono. IDN Times/Debbie Sutrisno

Dinas Bina Marga saat ini sudah berkoordinasi dengan PT CKJT untuk membentuk tim ahli guna melakukan identifikasi seperti apa retakan tersebut berpengaruh terhadap struktur twin tunnel.

Karena retakan yang ada tidak mengkhawatirkan, Tol Cisumdawu pun masih tetap dibuka seperti biasa.

"Kemudian, saya juga berkomunikasi dan berkoordinasi dengan BPJN dari Kementerian PUPR, beliau sudah menurunkan tim dan sekarang juga masih ada di lapangan untuk mengindentifikasi secara cepat kemungkinan-kemungkinan adanya kerusakan.

2. Harus ada informasi segera terkait kondisi keretakan

Tol Cisumadawu Tetap Buka Meski Ada Retakan di Terowongan Akibat Gempailustrasi Jalan Tol Cileunyi-Sumedang-Dawuan (Cisumdawu) yang diresmikan Selasa (11/7/2023). (dok. Kementerian PUPR)

Bambang menyebut Pemprov Jabar berharap pengaruh gempa terhadap struktur jalan tol Cisumdawu tidak terlalu signifikan. Oleh karenanya, tim ahli yang nantinya dibentuk atau ditunjuk oleh PT CKJT maupun BPJN bisa memberikan informasi yang lebih akurat sehingga memberikan keamanan dan ketenangan buat para pengguna jalan tol.

3. Kejadian gempa pertama terjadi pada pukul 14.35 WIB

Tol Cisumadawu Tetap Buka Meski Ada Retakan di Terowongan Akibat GempaIDN Times/Debbie Sutrisno

Sebelumnya, berdasarkan informasi dari Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG), lokasi pusat gempa bumi terletak di darat pada koordinat 107,94 BT dan 6,85 LS, berjarak sekitar 1,5 km timur Kota Sumedang, Provinsi Jawa Barat, dengan magnitudo (M4,8) pada kedalaman 5 km.

Stasiun BMKG pada hari yang sama juga mencatat kejadian gempa bumi pada pukul 14:35:34 WIB dengan magnitudo (M4,1) dan pukul 15:38:10 WIB dengan magnitudo (M3,4). Adapun stasiun USGS Amerika Serikat dan GFZ Jerman tidak mencatat kejadian ini. 

Lokasi pusat gempa bumi terletak di darat di wilayah Kabupaten Sumedang, Provinsi Jawa Barat. Morfologi daerah sekitar pusat gempa bumi merupakan dataran hingga dataran bergelombang, setempat lembah, perbukitan bergelombang hingga perbukitan terjal.

Baca Juga: Pasien RSUD Sumedang Masih Dirawat di Tenda Usai Terdampak Gempa

Topik:

  • Yogi Pasha

Berita Terkini Lainnya