Temui RK, Sekjen PAN: Pemimpin Ideal Datang dari Generasi Muda

Sejumlah partai mulai dikaitkan dengan Ridwan Kamil

Bandung, IDN Times - Sekjen DPP Partai Amanat Nasional (PAN) Eddy Soeparno berkunjung ke rumah dinas Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil. Eddy datang bersama para anggota DPR RI dan pengurus PAN Jabar.

Usai pertemuan, Eddy kunjungan dia ke rumah dinas Ridwan Kamil membicarakan banyak hal. Salah satunya kolaborasi PAN yang bisa disinergikan dengan visi dan misi Pemprov Jabar.

"Kita membahas banyak hal baik dari keseluruhan Jawa Barat maupun dari aspek isu daerah yang ada di masing-masing Dapil. Kami di sini membuka kerja sama dan saya kira ini gayung bersambut di mana anggota DPR RI membantu dari aspek program legislasi kebijakan anggaran untuk kegiatan kegiatan pembangunan yang ada di Jabar," kata Eddy di Bandung, Jumat (5/3/2021).

1. RK cocok jadi pemimpin muda masa depan Indonesia

Temui RK, Sekjen PAN: Pemimpin Ideal Datang dari Generasi MudaIDN Times/Istimewa

Dalam konteks politik, Eddy mengatakan idealnya Indonesia di masa depan harus dipimpin generasi muda. Menurutnya, sosok Ridwan Kamil bisa dianggap sebagai standar pemimpin muda masa depan Indonesia.

"Kita melihat dan merefleksi bahwa idealnya pemimpin Indonesia masa depan datang dari generasi muda. Saya kira pemimpin muda itu sekarang sudah ada standarnya oleh masyarakat dan standar itu ada di antara beberapa kepala kepala daerah yang sekarang ini pemerintah, salah satunya Pak Gubernur kita," ungkap Eddy.

Eddy pun membuka pintu kepada Ridwan Kamil untuk melakukan penjajakan politik. Meski demikian, dia menilai penanganan pandemi baik dari sisi kesehatan dan pemulihan ekonomi masih menjadi prioritas.

"Saya kira sangat terbuka ya untuk melakukan pembahasan penjajakan untuk calon-calon pemimpin masa depan. Tetapi hari ini kita melihat bahwa kondisi masyarakat terkena dampak yang luar biasa jadi kita fokis untuk melakukan penanganan kesehatan," jelasnya.

2. Emil sambut baik ajakan PAN

Temui RK, Sekjen PAN: Pemimpin Ideal Datang dari Generasi MudaInstagram/Ridwan Kamil

Sementara itu, Ridwan Kamil menyambut baik kolaborasi program bersama PAN. Ia pun berharap, hubungan baik tersebut bisa berlanjut baik dalam tujuan pembangunan daerah ataupun politik.

"Sehingga nanti di 2024 ya dari Pileg, Pilgub atau apapun. Siapa tahu dengan kemesraan ini, kebersamaan ini, kita saling menguatkan yang mungkin ada calon dari kita masing-masing yang bisa nanti sinergikan. Kita butuh orang-orang yang berprestasi baik untuk menjadi calon wakil rakyat di Jawa Barat bisa tentu melalui pintu PAN. Semua akan indah pada waktunya," jelasnya.

3. Dessy Ratnasari siap jika memang diajak RK maju dalam Pilgub Jabar

Temui RK, Sekjen PAN: Pemimpin Ideal Datang dari Generasi MudaIDN Times/Istimewa

Sementara itu, Ketua DPW Partai Amanat Nasional (PAN) Jawa Barat Desy Ratnasari mengaku siap jika dipinang Ridwan Kamil untuk berlaga di pemilihan gubernur (Pilgub) Jabar 2023 mendatang. Selaku kader dia tidak akan menolak jika partai memintanya untuk berpasangan dengan Ridwan Kamil (RK).

“Saya itu lagi menunggu pinangan calon suami sebenarnya. Tapi saya sebagai kader harus siap pada akhirnya apa yang diputuskan partai dan ketum lainnya yang akan berkolaborasi dengan PAN tentunya kita harus siap,” katanya usai mendampingi Sekjen PAN.

Menurutnya jika sudah ditugaskan partai, pihaknya tidak mungkin menolak terlebih jika dipasangkan dengan figur tertentu.

Kasarnya mah cocok teu cocok kudu dicocokeun (cocok tidak cocok harus dicocokan). Jadi kolaborasi kecuali kalau memang ada dipilih urusan pribadi (baru) cocok ga cocok, kalau pekerjaan siapapun yang dipasangkan partai harus siap,” katanya," ungkapnya.

Namun Desy mengaku pihaknya masih belum memikirkan urusan kontestasi di Pilgub Jabar mengingat masih fokus menyelesaikan tugasnya sebagai anggota DPR RI. “Kami harus fokus di dapil 4 Sukabumi untuk legislator di Pileg 2024, UU Pemilu tidak berubah ini jadi fokus utama kami,” katanya.

Baca Juga: Ridwan Kamil Beri Hadiah 10 Rumah dan 10 Motor untuk Pahlawan COVID-19

Baca Juga: Baru Tahu Dicalonkan di KLB Demokrat, Ridwan Kamil Mengaku Kaget

Topik:

  • Yogi Pasha

Berita Terkini Lainnya