Sepi Peminat, Pemkot Bandung Bakal Hilangkan Layanan Bus Sekolah 

Pemkot Bandung akan ganti dengan penambahan koridor baru TMB

Bandung, IDN Times - Pemerintah Kota Bandung berencana menghilangkan layanan bus sekolah tahun ini. Hilangnya layanan angkutan khusus pelajar itu akibat minimnya minat siswa yang menggunakan bus sekolah.

Berdasarkan data dari Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Bandung, dari total 24 bus yang disiapkan, kini hanya ada 8 hingga 13 armada yang beroperasi tiap harinya. Pengurangan itu akibat tidak banyak siswa atau pelajar yang memanfaatkan layanan bus sekolah.

Wakil Wali Kota Yana Mulyana mengakui, persoalan penggunaan bus sekolah oleh siswa yang semakin menurun memang sudah disampaikan Kepala Dishub. Penurunan ini diprediksi karena sistem zonasi sekolah yang telah diterapkan di Bandung dalam beberapa tahun ke belakang.

Melihat kondisi tersebut, Pemkot Bandung pun tengah mengkaji apakah bus sekolah ini akan diturunkan jumlahnya atau bahkan ditiadakan.

"Ini kan zonasi (sekolah juga). Nah setelah komunikasi nanti bisa saja digunakan untuk bus pariwisata atau untuk pembukaan koridor baru TMB (Trans Metro Bandung)," ujar Yana, Senin (12/8).

1. Subsidi untuk bus sekolah bisa dialihkan

Sepi Peminat, Pemkot Bandung Bakal Hilangkan Layanan Bus Sekolah IDN Times/Debbie Sutrisno

Menurut Yana, jika keterisian bus sekolah minim maka subsidi yang selama ini dikeluarkan untuk operasional terkesan sia-sia. Padahal setiap tahunnya anggaran untuk bus sekolah nilainya miliaran rupiah.

"Sayang kan mending dipakai untuk mensubisidi yang lain," paparnya.

Dia mencontohkan, saat ini subsidi diberikan langsung untuk operasional bus. Namun bus sekolah dihilangkan, siswa yang menggunakan bus TMB bisa mendapat subsidi langsung. Artinya ketika mereka naik bus hanya membayar sepersekian dari yang dibayar penumpang lain.

2. Jalur bus sekolah bisa digantikan oleh koridor baru TMB

Sepi Peminat, Pemkot Bandung Bakal Hilangkan Layanan Bus Sekolah dok.IDN Times

Yana mengatakan, sebagai ganti jalur bus sekolah yang hilang Pemkot Bandung bisa saja membuat jalur TMB baru yang selama ini digunakan. Dengan demikian bus tidak hanya bisa dipakai siswa tapi juga masyarakat umum.

Saat ini hanya ada empat koridor TMB yang digunakan untuk mengangkut masyarakat. Dengan pengalihan penggunaan bus maka koridor bus TMB bisa bertambah dua atau tiga jalur baru.

Sementara itu, Kepala Dishub Kota Bandung Ricky Gustiadi mengatakan pihaknya tengah menyiapkan koridor lima untuk layanan TMB. Koridor ini akan melayani jalur baru Antapani-Stasiun Hall.

“Bulan depan atau September akan kami launching koridor 5,” kata Ricky.

Menurut Ricky penambahan koridor ini untuk memenuhi kebutuhan angkutan TMB bagi masyarakat dengan trayek Antapani-Stasiun Hall yang selama ini belum ada. Rencananya ada 15 bus yang beroperasi di koridor 5.

Ia menuturkan 15 bus ini merupakan bantuan dari pemerintah pusat kepada Pemkor Bandung. Bus dengan tipe ukuran sedang ini diharapkan bisa mulai beroperasi pada September mendatang.

“TMB itu beroperasi dari setengah 6 (pagi) sampai malam,” ujarnya.

3. Tambahan TMB diharap bisa membuat penggunaan kendaraan pribadi berkurang

Sepi Peminat, Pemkot Bandung Bakal Hilangkan Layanan Bus Sekolah IDN Times/Toni Kamajaya

Ricky berharap dengan adanya koridor baru dapat membantu masyarakat beralih dari penggunaan kendaraan pribadi ke angkutan massal. Selain itu, diharapkan ada tambahan pemasukan dari operasional TMB ini. Saat ini jumlah penumpang TMB yang tercatat setiap harinya sekitar 300 orang per bus.

“Jumlah bus TMB per koridor 10 berarti empat koridor 40 bus yang sudah beroperasi sekarang,” tuturnya.

Selain penambahan koridor, ia merencanakan ke depannya akan ada perbaikan halte TMB di Kota Bandung. Dengan demikian layanan transportasi umum bisa lebih nyaman dan diminati masyarakat.

4. Bus sekolah kemungkinan digunakan untuk operasional Bandung-Kertajati

Sepi Peminat, Pemkot Bandung Bakal Hilangkan Layanan Bus Sekolah IDN Times/Debbie Sutrisno

Selain untuk operasional TMB atau bus pariwisata, Ricky menyebut ada inisiasi agar angkutan ini bisa dipakai menambah armada dari Bandung ke Bandara Kertajati di Majalengka. Ini penting karena aramada bus Damri yang selama ini digunakan mengangkut penumpang dari Bandung ke Kertajati dianggap belum optimal dalam jumlah.

"Kita akan meninjau kembali dan mengalihkan usaha di bidang lain, seperti bus pariwisata dan angkutan ke Bandara Kertajati (BIJB)," ucapnya. 

Baca Juga: Yana Mulyana: ASN Pemkot Bandung Belum Siap Jika Bekerja dari Rumah

Baca Juga: Anggaran Subsidi Bus Damri Gratis ke Kertajati Masih Tahap Pembahasan

Topik:

  • Yogi Pasha

Berita Terkini Lainnya