Sempat Mogok Latihan, David da Silva Mengaku Cinta pada Persib 

Persib masih berburu gelar juara musim ini

Bandung, IDN Times - Penyerang Persib Bandung, David da Silva, telah berlatih kembali dengan tim pada Jumat (5/4/2024) malam. Dia hadir di lapangan setelah beberapa hari mogok latihan bahkan tidak memperkuat Persib dalam pertandingan melawan Bhayangkara yang membuat Maung Bandung gagal meraih poin penuh.

Setelah diisukan tak berlatih karena sakit, David ternyata mangkir karena alasan administrasi dengan manajemen PT Persib Bandung Bermartabat (PBB). Namun, saat kembali berlatih dia bersyukur karena masih bisa menjadi bagian tim kebanggan warga Jawa Barat ini.

"Saya sangat mencintai Persuib dan ingin mencapai prestasi terbaik dengan tim kebanggaannya tersebut," ujar David dikutip dari laman Persib.co.id, Minggu (7/4/2024).

1. Siap memberikan yang terbaik untuk tim

Sempat Mogok Latihan, David da Silva Mengaku Cinta pada Persib Persib.co.id

David sempat menjadi sorotan karena absen bersama Persib. Namun, sekarang dia menegaskan jika semua sudah selesai dan kini David akan kerja keras untuk skuad Pangeran Biru.

“Terimakasih Tuhan dan semua pihak, juga Pak Teddy (Teddy Tjahjono, Sporting Director Persib). Juga untuk agenku yang bekerja sangat keras agar saya tetap tinggal di sini,” kata pemain bernomor punggung 19 ini.

“Saya sangat senang kembali dan membantu rekan satu tim. Saya hanya ingin memberikan yang terbaik karena aku cinta, saya senang berada disini. Saya suka bermain di Persib,” lanjutnya.

2. Merasa berat jika harus meninggalkan Persib

Sempat Mogok Latihan, David da Silva Mengaku Cinta pada Persib Persib.co.id

David merasa sedih saat harus absen membela Persib pada laga pekan lalu. Bahkan selama dua pekan tak ikut latihan perasaannya campur aduk, sebab merasa berat jika harus meninggalkan Persib. Tapi itu tidak terjadi, David bersyukur masih bersama Pangeran Biru hingga musim berikutnya.

“Sekali saya tidak bermain untuk Persib, saya merasa sangat buruk dan sangat sedih. Ini adalah dua minggu yang terburuk dalam hidup saya untuk menyelesaikan ini. Anda tahu, saya sangat sedih jika saya harus pergi. Saya harus berterima kasih pada berbagai pihak yang menyelesaikan hal ini,” pungkasnya.

 

3. Bojan sempat mempersipkan skema tanpa kehadiran David

Sempat Mogok Latihan, David da Silva Mengaku Cinta pada Persib Persib.co.id

Sebelumnya, Bojan Hondak tak ingin terlalu banyak memikirkannya. Namun, dia menyebut bahwa persoalan David dan manajemen Persib sudah hampir selesai.

"David memang tidak ada di sini, tapi saya dengar informasi terbaru bahwa mereka akan bertemu satu sama lain dan semua hampir oke. Tetapi dia tidak bisa tampil di pertandingan ini karena dia tidak pernah berlatih lagi," ujar Bojan

Dari informasi yang didapat Bojan, persoalan keduanya hampir selesai sehingga pekan depan David diprediksi sudah bisa kembali berlatih bersama tim. Walaupun dia tidak menampik kalau kehilangan David memberikan sedikit gangguan pada keseimbangan tim yang sekarang sedang memburu posisi empat besar.

Menurut Bojan, permasalahan pemain berkaitan dengan kontrak atau kondisi cidera yang dialami bukan hanya terjadi di Persib. Beberapa tim lain pasti memiliki permasalahan yang sama.

"Jadi ada masalah yang dialami klub di setiap musimnya. Ini yang terjadi pada kami dan yang terpenting adalah kondisinya bisa menjadi lebih baik dan kami mulai menatap babak championship series," kata dia.

Topik:

  • Yogi Pasha

Berita Terkini Lainnya