Ridwan Kamil Panggil Lucky Hakim Tanya Alasan Mundur Wabup Indramayu 

Lucky merasa tidak sanggup mengemban jabatan ini

Bandung, IDN Times - Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil akan segera memanggil Wakil Bupati Indramayu, Lucky Hakim, yang telah mengajukan surat pengunduran diri dari jabatannya. Lucky telah mengajukan surat pengundurannya ke DPRD Indramayu pada 8 Februri 2023.

"Selaku pembina saya akan memanggil wakil bipati dan Ibu Bupati Indramayu untuk mengetahui (alasan pengunduran diri). Tabayun dulu secara umum masalahnya seperti apa," kata Emil ditemui di Polda Jabar, Rabu (15/2/2023).

1. Harusnya bupati dan wakilnya rukun

Ridwan Kamil Panggil Lucky Hakim Tanya Alasan Mundur Wabup Indramayu Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil (IDN Times/Azzis Zulkhairil)

Menurutnya, harus ada kejelasan lebih dulu alasan Lucky mengundurkan diri dari jabatan sebagai wakil bupati. Jika memang semuanya jelas baru akan dilanjutkan perihal administrasi politiknya.

Meski demikian, Emil sebenarnya tidak suka dengan adanya pengunduran diri dari seorang pejabat daerah. Karena orang nomor satu dan nomor dua harusnya akur.

"Contohlah saya dulu saat jadi wali kota Bandung dan sekarang menjadi Gubernur dengan Pak Uu damai. Silih asih, asah, asuh, dalam membangun Jawa Barat," kata dia.

2. Merasa tak mampu mengemban jabatan

Ridwan Kamil Panggil Lucky Hakim Tanya Alasan Mundur Wabup Indramayu Lucky Hakim (Instagram.com/luckyhakimofficial)

Sebelumnya, Wakil Bupati Indramayu, Lucky Hakim, mengundurkan diri dari jabatannya. Hal ini diketahui setelah surat pengunduran dirinya viral di jejaring WhatsApp (WA) grup.

Dalam surat yang dilihat IDN Times, Selasa (14/2/2023), surat itu bernomor 132/335/Tapem yang dibuat pada Rabu, 8 Februari 2022. Dalam surat resmi berkop Bupati Indramayu itu juga ditembuskan kepada Menteri Dalam Negeri, Gubernur Jawa Barat, dan Bupati Indramayu.

Surat yang ditujukan kepada Ketua DPRD Kabupaten Indramayu itu berisikan permohonan pengunduran diri wabup yang menjabat sejak periode 2021 itu.

“Bersama ini saya mengajukan permohonan diri sebagai Wakil Bupati Indramayu periode 2021 – 2026, terhitung mulai tanggal ditandatanganinya surat pengunduran diri,” petik surat itu.

Adapun dalam surat, Lucky menuliskan bahwa alasannya mengundurkan diri karena berkaitan dengan ketidakmampuannya mengemban amanah sebagai Wabup Indramayu.

“Hal ini berkaitan dengan ketidakmampuan saya mengemban amanah sebagai Wakil Bupati Indramayu,” lanjut isi surat itu.

Atas surat itu, Lucky pun berharap agar pimpinan DPRD Kabupaten Indramayu bisa menindaklanjuti permohonan pengunduran diri tersebut.

3. DPRD segera tindaklanjuti pengunduran diri Lucky Hakim

Ridwan Kamil Panggil Lucky Hakim Tanya Alasan Mundur Wabup Indramayu www.instagram.com/indramayuupdate

Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Indramayu telah menerima surat pengunduran diri dari Wakil Bupati Lucky Hakim. Dia menyerahkan surat tersebut sendiri ke sekretariat dewan pada Senin (13/2/2023).

Ketua DPRD Kabupaten Indramayu Saepudin membenarkan ihwal surat pengunduran diri Lucky. Surat itu pun sudah ada tanda terimanya dan akan segera ditindaklanjuti.

“Adapun saya sendiri belum mendapat di meja saya belum terima,” lata Saepudin, Selasa (14/2/2023).

Rapat dengan pimpinan pun akan segera dilakukan untuk menyikapi surat itu. Karena permintaan ini harus segera dibahas agar ada kepastian.

Sementara ihwal alasan pengunduran diri, Saepudin menyebut bahwa semuanya sudah disampaikan dalam surat tertanggal 8 Februari 2023 itu.

“Di surat sudah dituliskan,” imbuhnya.

Topik:

  • Yogi Pasha

Berita Terkini Lainnya