PPP Siap Ajukan Uu Ruzhanul Ulum Maju Sebagai Cagub Jabar 2024

Koalisi KIB bakal jadi jembatan Uu maju di Pilgub 2024

Bandung, IDN Times - Partai Persatuan Pembangunan (PPP) siap mengajukan Uu Ruzhanul Ulum untuk maju sebagai Calon Gubernur (Cagub) Jabar di Pilkada 2024, mendatang. 

Nama Uu Ruzhanul Ulum ini muncul dalam Rakornas Majelis Pakar PPP yang berlangsung di Kota Bandung, Jumat (15/7/2022). Selain kader yang diusung sebagai cagub, PPP juga membahas pemilihan kader untuk bisa duduk di kursi parlemen baik di daerah dan pusat.

Ketua Umum PPP Suharso Monoarfa menuturkan, selama ini PPP kerap masuk dalam koalisi yang memenangkan pemilihan gubernur (Pilgub) Jabar. Bahkan, PPP sudah tiga kali menempatkan kadernyta menjadi wakil gubernur.

"Kalau bisa pak Uu jadi gubernur ya. Kami masa wakil gubernur terus. Kami akan dorong harus jadi orang nomor satu," kata Suharso ditemui di Bandung, Jumat (15/7/2022).

1. Kursi DPRD dan DPR harus ditambah

PPP Siap Ajukan Uu Ruzhanul Ulum Maju Sebagai Cagub Jabar 2024ANTARA FOTO/Wahyu Putro A

Untuk memuluskan langkah tersebut, PPP pun bakal bersaing dalam pemilihan calon anggota legislati (caleg) di tingkat daerah termasuk DPRD Jabar. Target 2024 ada 10 orang yang bisa duduk di kursi dewan provinsi Jabar.

Sementara di tingkat pusat ditargekan ada 9 hingga 11 kader dari Jabar bisa duduk di kursi DPR. Target ini harus diperjuangkan agar raihan kursi DPR dari PPP bisa naik.

"Jadi sebenarnya kita harusnya lebih dari itu ya. DKI kan kita pernah 10 menjadi wakil ketua DPR kemudian di Jabar juga pernah menjadi wakil ketua DPR. Nah kita ingin kembali merebut itu, suara kita yang sedang dipinjam," ujarnya.

2. Koalisi KIB bisa ditarik hingga ke daerah

PPP Siap Ajukan Uu Ruzhanul Ulum Maju Sebagai Cagub Jabar 2024Ketua Umum Relawan Pro Jokowi, Budi Arie Setiadi (kenakan jaket hitam) ikut hadir dalam Silaturahmi Nasional Koalisi Indonesia Bersatu (KIB) pada 4 Juni 2022. (Tangkapan layar YouTube Golkar Indonesia)

Dalam menentukan sosok yang bisa maju di tingkat pusat dan daerah, PPP akan melakukan komunikasi dengan partai yang sekarang sudah masuk Koalisi Indonesia Bersatu (KIB), yaitu Golkar dan PAN.

Peluang untuk menyandingkan sosok dari masing-masing partai di daerah pun sangat memungkinkan. Mislanya Uu Ruzhanul Ulum yang bersanding dengan Desy Ratnasari sebagai Ketua DPP PAN Jabar.

"Sudah dilakukan (komunikasi). Dalam pengertian nanti kita lihat bagaimana kabupaten dan kota, wali kota dan Bupati," kata dia.

3. Wagub Uu siap berikhtiar

PPP Siap Ajukan Uu Ruzhanul Ulum Maju Sebagai Cagub Jabar 2024ANTARA FOTO/Novrian Arbi

Sementara itu, Uu Ruzhanul Ulum berterima kasih atas dukungan tersebut. Sebagai seorang kader PPP dia siap menerima amanah dan kepercayaan dari partai.

Menurutnya, untuk maju sebagai calon gubernur Jabar memang tidak mudah. Meski demikian, dia bakal sekuat tenaga untuk bisa mendapatkan simpati masyarakat dan menjadi pemimpin di Jabar.

"Harus amanah ini perintah dilaksanakan. Insya Allah sekuat tenaga, semaksimal mungkin memaksimalkan syariat dan berserah diri kepada allah SWT. Ya ikhtiar langit dan bumi dilaksanakan," kata dia.

Topik:

  • Yogi Pasha

Berita Terkini Lainnya