Kompetisi Liga 1 Ditunda, Coach Bojan: Ini Bagus untuk Kami 

Sejumlah pemain yang cidera diharap bisa segera sembuh

Bandung, IDN Times - PSSI dan PT LIB memastikan menghentikan sementara kompetisi Liga Indonesia sehubungan dengan penyelenggaraan Piala Asia U23. Penghentian ini pun disambut baik pelatih Persib, Bojan Hondak.

Menurutnya, dengan adanya jeda diharap para pemain yang sempat mengalami cidera seperti Marc Klok dan Ryan Kurnia bisa kembali merumput bersama tim. Selain itu persoalan David da Silva pun hampir rampung sehingga dia bisa kembali bermain untuk Persib pada laga berikutnya melawan Persita Tangerang.

"Kami tidak mempermasalahkannya. Tapi ini (kompetisi) bisa diselesaikan lebih awal karena ini bukan agenda FIFA dan jika ingin tetap melanjutkannya, tidak masalah. Tapi bagi kami tidak masalah (ada penundaan liga)," ujar Bojan usai menggelar latihan di Stadion Sidolig, Minggu (31/3/2024) malam.

1. Berikan waktu libur lebih lama untuk pemain

Kompetisi Liga 1 Ditunda, Coach Bojan: Ini Bagus untuk Kami instagram.com/Persib

Dengan ada penundaan ini maka para pemain pun bisa beristirahat lebih lama. Hari ini rencanya akan jadi latihan terakhir untuk kemudian para pemain diliburkan selama tiga hari.

Lalu mereka akan berlatih lagi dalam tiga hari sebelum libur Idul Fitri. Bojan tidak memberikan waktu terlalu lama untuk libur Lebaran karena Persib akan bersiap untuk bermain dalam kompetisi.

"Belum ada jadwal apapun karena saya masih menanti program pertandingan dari PSSI. Ketika saya sudah memiliki program dan jadwal pertandingannya, baru saya membuat rencana berdasarkan itu untuk latihan," kata dia.

2. Siapkan game internal coba taktik baru

Kompetisi Liga 1 Ditunda, Coach Bojan: Ini Bagus untuk Kami Persib.co.id

Dalam program latihan sebelum libur panjang, Bojan berencana menggelar game internal untuk mencoba strategi baru. Game ini akan digelar secara tertutup karena memang disiapkan khusus agar Maung Bandung bisa kembali meraih poin penuh.

Taktik ini dipersiapkan melihat kesiapan para pemain karena selama ini ada beberapa pemain utama yang tidak bisa tampil sehingga harus ada perubahan skema.

3. Penundaan liga dilakukan hingga 3 Mei

Kompetisi Liga 1 Ditunda, Coach Bojan: Ini Bagus untuk Kami Salah satu momen pertandingan pekan ke-30 BRI Liga 1 2023/24 antara PSM Makassar melawan Borneo FC Samarinda yang berlangsung di Stadion Batakan Balikpapan, Jumat 29 Maret 2024. (Dok. Ofisial PSM Makassar/Agung Dewantara)

Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI) resmi menunda gelaran BRI Liga 1 2023/24. Hal itu dilakukan agar klub rela melepas pemainnya membela negara di Piala Asia U-23 2024.

Keputusan penundaan tersebut tertuang dalam surat PSSI Nomor  1367/UDN/815/III-2024 tanggal 30 Maret 2024. Di dalamnya disebut, penundaan kompetisi dilakukan berdasarkan emergency meeting mengingat Piala Asia U-23 segera berlangsung.

“Tadi ada rapat di Exco (PSSI), kan tanggal 1 April itu Timnas U-23 sudah berangkat ya, jadi kita di satu sisi mengamankan Timnas dan agar klub-klub yang dipanggil pemainnya tak merasa dirugikan," kata Arya Sinulingga dalam rilis resmi, Minggu (31/3/2024).

Penundaan Liga 1 musim ini rencananya dimulai di pekan ke-31 pada 1 April 2024. Waktu tersebut bertepatan dengan dimulainya TC Timnas U-23.

Adapun jadwal Piala Asia U-23 rencananya berlangsung pada 15 April sampai 3 Mei 2024. Alhasil, lanjutan kompetisi akan dimulai pada awal Mei 2024 setelah berakhirnya Piala Asia U-23.

Timnas U-23 sendiri berapada di Grup A Piala Asia U-23 2024. Mereka bakal bersaing dengan tuan rumah Qatar, Australia, dan Yordania.

Topik:

  • Yogi Pasha

Berita Terkini Lainnya