Identitas Perundung yang Klaim Pamannya Jenderal Sudah Diketahui

Polisi minta pelaku segera menyerahkan diri

Bandung, IDN Times - Polisi dari Satreskrim Polrestabes Bandung telah mengantongi identitas pelaku perundungan terhadap anak di bawah umur sambil siaran langsung lewat media sosial. Hal itu didapatkan setelah melakukan penyelidikan dan pemeriksaan terhadap sejumlah saksi.

"Identitas diduga pelaku sudah dapat, korban dan saksi-saksi sudah diperiksa," kata Kasat Reskrim Polrestabes Bandung, AKBP Abdul Rahman, Senin (29/4/2024).

Polisi tengah melakukan pengejaran terhadap terduga pelaku yang mengklaim memiliki paman seorang Jenderal TNI.

"Masih pencarian yang diduga pelaku," ungkapnya.

1. Minta pelaku segera menyerahkan diri

Identitas Perundung yang Klaim Pamannya Jenderal Sudah Diketahuiilustrasi perundungan (pexels.com/Mikhail Nilov)

Arif mendesak terduga pelaku untuk segera menyerahkan diri secara sukarela untuk mempertanggungjawabkan perbuatannya.

"Imbauan kami, bagi yang diduga pelaku agar segera menyerahkan diri dengan kesadaran. Karena sampai kapanpun, kami akan melakukan pengejaran terhadap yang diduga pelaku," tandasnya.

2. TNI AD pastikan tak ada pejabat dengan keponakan tersangka

Identitas Perundung yang Klaim Pamannya Jenderal Sudah DiketahuiIlustrasi anggota TNI

Mabes TNI Angkatan Darat memastikan jika remaja yang mengaku keponakan dari Mayjen Rifki Nawawi dan diduga melakukan aksi perundungan di Bandung, bukan keponakan dari Mayjen Rifki Nawawi.

"Narasi dalam video yang diunggah pelaku dalam video bahwa pelaku memiliki hubungan kerabat dengan Mayjen TNI Rifky Nawawi adalah tidak benar (pelaku hanya mengaku-aku kerabat Mayjen TNI Rifky Nawawi," kata Kepala Dinas Penerangan TNI Angkatan Darat (Kadispenad) Brigjen TNI Kristomei Siantur.

Sementara itu, Kapendam III Siliwangi Kolonel Infanteri Davy Darma Putra mengatakan, aparat dari TNI khusus Polisi Militer pun tidak akan melakukan penyelidikan atas kasus perundungan tersebut. Sebab, kasus ini melibatkan warga sipil bukan anggota, sehingga semua persoalan diserahkan ke kepolisian.

"Tidak. Kan sudah jelas pelakunya warga sipil. Prosesnya di kepolisian," kata Kapendam, saat dikonfirmasi pada waktu yang sama.

3. Perundungan dilakukan seorang remaja

Identitas Perundung yang Klaim Pamannya Jenderal Sudah DiketahuiIlustrasi

Sebelumya, aksi perundungan terjadi di Kota Bandung. Perundungan tersebut menjadi viral, karena pelaku menyiarkan secara langsung aksi perundungan tersebut.

Terdengar dari siaran langsung yang di repost beberapa akun Instagram, terdengar ada dua orang pelaku yang melakukan perundungan terhadap satu orang korban.

"Ku aing di tusuk (sama saya di tusuk)," ungkap salah seorang pelaku, sambil mengumpat dengan berkata kasar, kepada korban perundungan, yang dilihat pada Minggu (28/4/2024).

Pada video itu juga, terdengar ada suara pelaku yang lainnya yang mengancam korban. Dalam rekaman tersebut, terdengar juga korban berteriak kesakitan, usai mendapat perlakuan kasar dari pelaku.

Dalam video lainnya, terlihat seorang remaja pria yang diduga pelaku, tengah melakukan siaran langsung dengan waktu dan tempat berbeda.

Remaja yang diduga pelaku itu, mengaku merupakan keponakan dari seorang jenderal. Remaja itupun nampak menantang kepada polisi, dengan kalimat tidak takut di tahan dalam penjara.

"Meskipun om aing jenderal, aing can pernah minta tulung ka om aing nu jenderal (Meski om saya jenderal, saya enggak pernah minta tolong ke om saya. Sok searching di Google (coba cari di Google), Mayjen Rifki Nawawi. Bodo amat aing mah, rek di bui nya di bui (bodoh amat saya, mau di penjara ya di penjara saja)," ungkap orang yang diduga pelaku, terlihat bersama beberapa rekannya," katanya.

Baca Juga: Viral! Remaja di Bandung Lakukan Aksi Perundungan dengan Live Tiktok

Topik:

  • Yogi Pasha

Berita Terkini Lainnya