Dua Tersangka Pembunuhan Ibu-Anak di Subang Sudah Ditahan

Kasus ini terjadi dua tahun lalu dan sulit untuk diungkap

Bandung, IDN Times - Polda Jawa Barat telah menangkap lima tersangka yang diduga melakukan pembunuhan terhadap ibu dan anak di Kabupaten Subang, dua tahun lalu. Dari lima orang tersebut, dua sudah ditahan dengan inisial MR dan YH, sedangkan tiga lainnya dipulangkan.

Direktur Kriminal Umum (Dirkrimum) Polda Jabar Kombes Pol Surawan mengatakan, penangkapan kelima tersangka setelah salah satu tersangka, MR, menyerahkan diri ke Polda Jabar. Setelah mengakui perbuatannya dia membeberkan siapa saja yang disebut sebagai pelaku pembunuhan ibu dan anak atas nama, Tuti Suhartini dan Amalia Mustika Ratu.

"Dua minggu lalu MR ini datang ke Polda mengakui perbuatannya, namun kami masih ragu, Kemudian kemarin dia sudah meyakinkan diri sebagai justice collaborator datang ke Polda didampingi kuasa hukumnya, kita lakukan pemeriksaan terhadap yang bersangkutan," kata Surawan ditemui di Polda Jabar, Rabu (18/10/2023).

Dari MR ini kemudian didapatkan beberapa orang yang menurutnya sebagai pelaku. Dari kesaksian ini dilakukan penangkapan terhadap YH dan tiga orang lainnya. Saat ini MR dan YH pun telah ditahan di Polda Jabar.

1. Kedua korban dibunuh menggunakan golok

Dua Tersangka Pembunuhan Ibu-Anak di Subang Sudah Ditahan(Ilustrasi kasus pembunuhan) IDN Times/Arief Rahmat

Surawan mengatakan, dari keterangan MR ini dia pertama kali diminta oleh YJ untuk menemaninya ke tempat kejadian peristiwa (TKP) di rumah korban dan menunggu di garasi. Setelahnya, MR diminta untuk mengambil golok dan diberikan kepada YH.

"Pas sudah ambil golok ini dia tidak mengetahui bagaimana para pelaku melakukan eksekusi ke pada korban, dia menunggu di luar," papar Surawan.

Ketika berada di luar ruangan, MR mendengar suara teriakan dari Amel dan masuk ke dalam untuk melihat pelaku membentukan Amel ke dinding.

2. Ditemukan bercak darah para baju YH

Dua Tersangka Pembunuhan Ibu-Anak di Subang Sudah DitahanSumber Gambar: laksani.com

Selain pengakuan dari MR, kepolisian pun sebenarnya sudah menemukan bercak darah pada baju pelaku YH. Hal ini yang memperkuat dugaan bahwa YH ini sebagai pelaku sehingga dilakukan penahanan bersama MR.

Menurut MR, lanjut Surawan, baju yang ada bercak darah itulah yang digunakan YH saat mengajak MR ke TKP. Alhasil baju ini juga menjadi alat bukti kuat yang bisa digunakan aparat kepolisian.

Terkait motif pembunuhan, Surawan belum bisa memastikannya. Polisi masih mengumpulkan barang bukti lain, khususnya yang dipakai melakukan pembunuhan.

"Belum, nanti kalau motif sudah ada akan disampaikan ke teman-teman semua," kata dia.

3. Anak korban bersyukur dengan penetapan tersangka ini

Dua Tersangka Pembunuhan Ibu-Anak di Subang Sudah DitahanIDN Times/Debbie Sutrisno

Sementara itu, kuasa hukum Yoris yang merupakan anak dan kakak korban, Leni Anggareni mengatakan bahwa penetapan tersangka oleh Polda Jabar menjadi kabar baik untuk kliennya. Sebab, selama ini Yoris sering dituding menjadi tersangka dalam kasus pembunuhan tersebut.

Menurutnya, selama ini Yoris sudah sering dipanggil memberikan kesaksian atas kasus pembunuhan ini. Bahkan publik kerap menyebut bahwa Yoris menjadi otak di balik pembunuhan.

"Memang selama ini Yoris maupun istrinya banyak sekali mendaptkan tekanan di publik seolah mereka yang terlibat dalam pembunuhan. Setelah ada data dan fakta kami bersyukur Yoris tidak terlibat," kata dia.

Baca Juga: [BREAKING] Pelaku Pembunuhan Ibu dan Anak di Subang Menyerahkan Diri

Topik:

  • Yogi Pasha

Berita Terkini Lainnya