Buron Tiga Bulan, Komplotan Begal di Bandung Akhirnya Diringkus

Masih ada dua tersangka dalam pengejaran

Bandung, IDN Times - Polrestabes Bandung berhasil meringkus komplotan begal yang buron selama tiga bulan, RM dan FR. Mereka berhasil diamankan di kawasan Kiaracondong dengan sejumlah barang bukti seperti sebuah golok, dua unit motor, dan sebuah ponsel.

Kapolrestabes Bandung Kombes Budi Sartono mengatakan, penangkapan para begal ini berawal dari laporan korban pada 1 September 2023, di mana motor korban diambil dengan melakukan kekerasan lebih dulu.

"Modusnya para pelaku berputar mencari korban, ketika ada korban mereka ada yang membuntuti dengan dua motor, salah satunya menjadi joki dan satu sebagai eksekutor mengambil motor," kata Budi dalam konferensi pers, Selasa (5/12/2023).

1. Lakukan begal secara acak

Buron Tiga Bulan, Komplotan Begal di Bandung Akhirnya DiringkusIlustrasi (IDN Times/Mardya Shakti)

Dari hasil pemeriksaan terhadap tersangka, mereka mengaku sudah melakukan aksinya di delapan titik di wilayah Kota Bandung, di antaranya daerah kawasan Cicendo, ITB, Cipaganti, hingga Cibiru. Delapan kasus ini sudah masuk dalam laporan ke setiap Polsek terdekat.

Dari hasil pemeriksaan dikembangkan ternyata para pelaku telah melakukan tindak pidana di delapan TKP di wilayah Kota Bandung. Mereka sengaja membawa sejata tajam setiap kali melakukan aksi karena memang sudah berniat membawa motor para korban.

"Pencarian korban ini acak tergantung kondisi di setiap wilayah, hanya saja pada aksi terakhir mereka melakukannya ke pengemudi ojek online," ungkap Budi.

2. Masih ada dua orang pelaku dalam pencarian

Buron Tiga Bulan, Komplotan Begal di Bandung Akhirnya DiringkusIlustrasi DPO. DN Times/M Shakti

Menurutnya, penangkapan kedua tersangka ini belum menjadi akhir upaya polisi menangkap semua pelaku begal. Terdapat dua orang buron dan tengah dicari oleh anggota kepolisian.

Keempatnya pun, dari data di Polrestabes Bandung, merupakan residivis yang sempat melakukan aksi serupa. Untuk usia para tersangka rata-rata di bawah 25 tahun.

3. Polisi tak segan tindak tegas pelaku begal

Buron Tiga Bulan, Komplotan Begal di Bandung Akhirnya DiringkusIDN Times/Arief Rahmat

Budi menegaskan bahwa anggotanya bakal melakukan tindakan tegas terukur kepada setiap pelaku kejahatan termasuk begal. Dia berharap tak ada lagi begal di Bandung yang bisa membahayakan masyarakat.

"Kalau memang akan melakukan lagi dari Polrestabes tidak segan melakukan tindak tegas terukur kepada para pelaku kasus 365," kata dia.

Baca Juga: Mahasiswa Duel Lawan Begal di Bekasi Dapat Penghargaan dari Polisi

Topik:

  • Galih Persiana

Berita Terkini Lainnya