105 Universitas Mulai Buka Pendaftaran Beasiswa Jabar Future Leader

Ayo daftar sekarang juga

Bandung, IDN Times - Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jawa Barat mulai membuka pendaftaran beasiswa Jabar Future Leader (JFL) 2019. Pendaftaran ini diperuntukan bagi mahasiswa yang ingin berkuliah baik strata satu (S1), strata dua (S2), maupun strata tiga (S3).

Kepala Dinas Pendidikan (Kadisdik) Jawa Barat Dewi Sartika mengatakan, pendaftaran dimulai per hari ini, Senin (26/8), dan akan ditutup pada 8 September. Dengan anggaran sebesar Rp50 miliar sedikitnya akan ada 1.312 mahasiswa yang bisa menerima beasiswa ini.

"Pemberian beasiswa tersebut bertujuan menyiapkan generasi muda Jabar sebagai calon pemimpin di masa depan," ujar Dewi dalam sebuah diskusi di Gedung Sate.

Dewi menuturkan, terdapat dua kategori yang bisa mendapat beasiswa ini yaitu lewat jalur akademik maupun non-akademik. Dari jumlah beasiswa tersebut akan ada empat jenis yakni, beasiswa pendidikan penuh jenjang S1(705 mahasiswa), beasiswa pendidikan penuh jenjang S2 (157mahasiswa), beasiswa bantuan biaya pendidikan jenjang S3 (50 mahasiswa), dan beasiswa percepatan akses pendidikan tinggi jenjang S1(400 mahasiswa).

Beasiswa pendidikan penuh jenjang S1, S2 dan beasiswa bantuan biaya pendidikan jenjang S3 diperuntukan untuk mahasiswa baru yang diterima di 10 universitas
teraktreditasi A yang telah bekerja sama dengan Pemprov Jabar. Ke-10 universitas tersebut adalah,

1. Institut Teknologi Bandung.

2. Institut Pertanian Bogor

3. Universitas Indonesia

4. Universitas Padjajaran

5. Universitas Pendidikan Indonesia

6. Universitas Pasundan

7. Universitas Islam Bandung

8. Universitas Telkom

9. Universitas Parahyangan

10. Universitas Presiden.

Khusus untuk beasiswa bantuan biaya pendidikan jenjang S3, ada satu tambahan universitas yang bisa mengikuti. kategori beasiswa tersebut, yakni mahasiswa UIN Sunan Gunung Djati Bandung.

"Sedangkan bagi beasiswa jenis percepatan akses pendidikan jenjang S1 bisa diikuti oleh mahasiswa dari 98 universitas yang ada di Jawa Barat. Jumlah tersebut termasuk 10 universitas yang telah disebutkan," ujar Dewi.

1. Mereka yang berprestasi di luar akademik miliki kesempatan ini

105 Universitas Mulai Buka Pendaftaran Beasiswa Jabar Future Leaderradiantcoachesacademy.com

Dewi menjelaskan, untuk mereka yang belum berprestasi dalam bidang akademik jangan berkecil hati. Sebab kuota untuk kategori ini juga cukup banyak tahun ini mencapai 385 mahasiswa.

Kategori ini terbagi menjadi empat jenis, antara lain beasiswa prestasi keagamaan jenjang S1 (135), beasiswa prestasi keolahragaan jenjang S1(85 mahasiswa), beasiswa prestasi kesenian jenjang S1 (85 mahasiswa), dan beasiswa prestasi jenjang keorganisasian jenjang S1(85mahasiswa). Ke-4 kategori tersebut bisa diikuti oleh mahasiswa baru dan mahasiswa berjalan (ongoing). Lama program
beasiswa bagi empat kategori tersebut adalah satu tahun.

Menurut Dewi, setelah seluruh proses pendaftaran selesai akan dilakukan seleksi berkas oleh sistem pada 9 sampai 15 September 2019, dilanjutkan dengan seleksi oleh perguruan tinggi pada 16 September hingga 4 Oktober 2019, dan seleksi oleh Pemprov pada 7 hingga18 Oktober 2019. Setelah proses seleksi dilakukan penerima beasiswa akan diumumkan pada 21 Oktober 2019.

2. Beasiswa khusus masyarakat Jabar

105 Universitas Mulai Buka Pendaftaran Beasiswa Jabar Future LeaderPixabay.com/andrew_t8

Dewi mengatakan, beasiswa ini hanya bisa didapat masyarakat Jawa Barat. Dengan demikian dalam persyaratan yang dimasukkan maka yang bersangkutan harus ber-KTP Jawa Barat. Selain itu, harus ada sejumlah persyaratan seperti pembayaran PPB rumah hingga hasil perkuliahan yang tengah dijalani.

"Kita juga nanti ada pengecekan ke rumah yang mengajukan," ujar Dewi.

Menurut Dewi, selain yang tengah menempuh perkuliahan dan akan berkuliah, mereka yang sedang bekerja juga dipersilakan untuk mendaftar. Namun, nantinya tetap akan ada pengecekan untuk memastikan yang bersangkutan memang layak mendapatkan beasiswa.

3. Kualitas SDM Jabar bisa semakin meningkat

105 Universitas Mulai Buka Pendaftaran Beasiswa Jabar Future LeaderIDN Times/Arief Rahmat

Sementara itu, Rektor Universitas Parahyangan Mangadar Situmorang menyambut baik program ini. Gagasan untuk memberikan beasiswa kepada warga Jawa Barat diyakini mampu memperbaiki perekonomian secara merata.

Mangadar menyebut beasiswa ini juga penting karena dengan bantuan tersebut semakin banyak calon mahasiswa dari berbagai daerah di Jawa Barat mempunyai kesempatan untuk belajar lebih tinggi.

"Ini menjadi tambahan bagi Unpar sebagai salah satu universitas yang bisa meningkatkan kualitas SDM Jabar," paparnya.

Baca Juga: Cobain Yuk! Ini 5 Rahasia Biar Bisa Lolos Beasiswa LPDP

Baca Juga: 5 Langkah Tepat Daftar Beasiswa Biar Gak Panik Duluan

Topik:

  • Yogi Pasha

Berita Terkini Lainnya