Jokowi Jajal KCJB hingga Stasiun Hub Padalarang

Presiden Jokowi Jajal Kereta Cepat Jakarta Bandung

Bandung Barat, IDN Times - Presiden Republik Indonesia Joko 'Jokowi' Widodo akhirnya menjajal Kereta Cepat Jakarta-Bandung (KCJB), Rabu (13/9/2023). Dia beserta rombongan tiba di Stasiun Hub Padalarang, Kabupaten Bandung Barat (KBB), sekitar pukul 09.28 WIB.

Kunjungan Jokowi ini merupakan bagian dari Soft Launching KCJB. Dia datang bersama sejumlah menteri, seperti Menteri Koordinator Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan dan Menteri BUMN Erick Thohir. Ada juga sejumlah influencer seperti Raffi Ahmad dan Asri Welas.

Setelah beberapa menit berada di Stasiun Padalarang, Jokowi melanjutkan perjalanan ke Stasiun Bandung menggutakan feeder KCJB sekitar pukul 09.40 WIB.

"Pak Jokowi sudah ada, transit saja untuk lanjut ke Kota Bandung," kata Dandim 0609/Cimahi, Letkol Arm Boby.

 

1. Keamanan di kawasan Stasiun Padalarang diperketat

Jokowi Jajal KCJB hingga Stasiun Hub Padalarang(Bangkit Rizki/IDN Times)


Dia mengatakan, untuk keamanan kedatangan Presiden Jokowi ini pihaknya bersama Polri sudah melakukan persiapan pengamanan. TNI mengerahkan sekitar 450 personelnya yang ditempatkan di berbagai titik.

"Kami dari TNI Polri sejak dua hari lalu sterilkan tempat. Pasukan dari TNI 450 personel untuk pengamanan di Padalarang ini," ujar Boby.

Sementara dari unsu Polri, tercatat ada sekitar 360 personel yang dikerahkan untuk mengamankan kunjungan Presiden Jokowi, yang menjajal kereta cepat dari Stasiun Halim menuju Stasiun Padalarang.

"Kami menugaskan 360 personel. Termasuk kita tempatkan di titik-titik rawan kemacetan," ucap Kapolres Cimahi AKBP Aldi Subartono.

 

2. Polri melarang bermain layangan di area trase KCJB

Jokowi Jajal KCJB hingga Stasiun Hub Padalarang(Bangkit Rizki/IDN Times)

Bukan hanya saat uji coba, lanjut dia, pengamanan juga bakal ditingkatkan saat peresmian hingga kereta cepat mulai beroperasi melayani penumpang. Sosialisasi pun terus dilakukan kepada masyarakat yang dilintasi jalur kereta cepat agar berhati-hati sekitar kawasan karena jalurnya sudah teraliri listrik dan bisa berbahaya bagi keselamatan nyawa. Salah satu hal yang disorot adalah larangan bermain layang-layang.

"Kami mengimbau masyarakat agar tidak main layang-layang di zona yang bisa mengganggu perjalanan kereta cepat," ujar Aldi.

3. Penjabat Gubernur Jabar sebut infrastuktur KCJB mengalami kemajuan

Jokowi Jajal KCJB hingga Stasiun Hub Padalarang(Bangkit Rizki/IDN Times)

Penjabat (Pj) Gubernur Jawa Barat Bey Machmudin menyebutkan, kondisi infrastruktur KCJB sudah tergolong mengalami banyak kemajuan. Persiapan pengoperasian untuk masyarakat umum dirasakannya sudah maksimal. Dia juga sudah menjajal langsung kecepatan KCJB.

"Saya naik sih sudah bagus, dengan kecepatan mencapai 350 kilometer per jam, itu bagus sangat bagus dan tidak goyang," ungkapnya.

 

Baca Juga: Jokowi Jajal Kereta Cepat Jakarta Bandung Bareng Luhut dari Halim

Topik:

  • Yogi Pasha

Berita Terkini Lainnya