Adik Raffi Ahmad Maju di Pilkada KBB, Bagaimana Nasib Koalisi Gemuk?

Jeje digadang-gadang bakal duet dengan kader Partai Gerindra

Bandung Barat, IDN Times - Nama adik ipar Raffi Ahmad, Ritchie Ismail alias Jeje Govinda mendapat rekomendasi Partai Amanat Nasional (PAN) untuk maju di Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kabupaten Bandung Barat (KBB) 2024. Dia ramai diisukan bakal berpasangan dengan Tb Ardi Januar, kader Partai Gerindra.

Lalu bagaimana nasib Koalisi Bandung Barat Maju yang sudah dibentuk PAN, Partai Gerindra bersama Partai Golkar, Partai NasDem dan Partai Kebangkitan Bangsa (PKB)? Ketua DPD Partai Golkar KBB Dadan Supardan pun menjawabnya.

Dia mengklaim koalisi gemuk itu masih solid dan tidak ada pecah kongsi meskipun PAN sudah mengeluarkan rekomendasi untuk Jeje dan Tb Ardi Januar. Menurut Dadan, menyangkut proses pencalonan merupakan kewenangan dari masing-masing partai koalisi.

"Ya gak masalah setiap partai politik yang tergabung dalam koalisi mengusung calonnya. Ini merupakan bagian proses dari masing-masing partai koalisi. Jadi gak benar kalau terjadi keretakan," kata Dadan Supardan saat dihubungi, Rabu (3/7/2024).

1. Koalisi belum tentukan pasangan calon

Adik Raffi Ahmad Maju di Pilkada KBB, Bagaimana Nasib Koalisi Gemuk?(Bangkit Rizki/IDN Times)

Ia mengungkapkan, dari lima partai yang tergabung dalam Koalisi Bandung Barat Maju, baru NasDem yang sudah merekomendasikan bakal calon kepala daerahnya yaitu Rian Firmansyah dan PAN yang merekomendasikan Jeje Govinda.

"Sementara Gerindra masih belum menentukan bakal calonnya, begitupun dengan Golkar dan PKB," katanya.

Ia menerangkan, keputusan nama pasangan Bakal Calon Bupati dan Wakil Bupati Bandung Barat 2024-2029 yang akan diusung Koalisi Bandung Barat Maju baru akan diputuskan setelah selesai proses pencalonan di masing-masing partai.

"Nanti setiap partai mengusulkan setiap calon yang mendapat rekomendasi. Mudah-mudahan paling lambat pertengahan Juli 2024 semua partai sudah memiliki calonnya. Langkah selanjutnya, seluruh calon akan disurvei oleh sebuah lembaga survei. Yang elektabilitas dan popularitas tertinggi berpeluang diusung, tentunya semua dibahas lewat musyawarah," ujarnya.

2. PAN beri rekomendasis untuk Jeje

Adik Raffi Ahmad Maju di Pilkada KBB, Bagaimana Nasib Koalisi Gemuk?(Dok/Istimewa)

Sebelumnya, Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) PAN KBB Asep Bayu Rohendi mengatakan DPP PAN sudah memberikan rekomendasi kepada adik ipar Raffi Ahmad, Jeje Govinda, untuk maju pada Pilkada KBB 2024.

"Kang Jeje sudah ada SK rekomendasi dari DPP PAN per tanggal 7 Juni 2024 yang kami terima tanggal 20 Juni 2024. Selain Jeje, PAN memberikan rekomendasi kepada kepada Tb Ardi Januar," kata Asep.

3. Keputusan PAN sudah bulat

Adik Raffi Ahmad Maju di Pilkada KBB, Bagaimana Nasib Koalisi Gemuk?Ilustrasi pemimpin (IDN Times/Yosafat Diva Bayu Wisesa)

Sebetulnya DPD PAN KBB sebelumnya sudah melalukan penjaringan untuk bakal calon bupati dan wakil bupati. Tercatat, ada sepuluh kandidat yang mengambil berkas pendaftaran ke PAN, namun yang mengembalikan berkas hanya delapan orang.

Mereka terdiri dari berbagai latar belakang profesi, mulai dari politisi, pengusaha, kepala desa, hingga ASN aktif.

Adapun delapan kandidat bakal calon bupati yang ikut penjaringan PAN yakni Asep Bayu yang merupakan ketua DPD PAN Bandung Barat; Kepala Desa Mekarwangi, Kecamatan Cisarua, Yanto alias Steve Ewons; Kepala Desa Cihanjuang, Kecamatan Parongpong, Gagan Wirahma.

Sementara dari latar belakang pengusaha diwakili Dansah Widansah; mantan birokrat Asep Ilyas; tokoh masyarakat, Iyan Budiman; latar belakang Polri Kukun Gunawan; hingga ASN aktif yang menjabat Kepala Bagian Kesra Setda Bandung Barat Hassanudin.

Asep mengatakan dengan keluarnya rekomendasi untuk Jeje Govinda dan Tb Ardi maka kesempatan untuk nama lain sudah tertutup.

"Dengan adanya SK rekomendasi terhadap Jeje Govinda dan Tb Ardi Januar maka putusan PAN sudah final. Mereka yang ikut penjaringan sudah tertutup dapat rekomendasi," ujar Asep

Baca Juga: Viral Pengendara di KBB Terobos Jalan Baru Diperbaiki hingga Terjebak

Baca Juga: Jadi Pj Sekda KBB, Intip Harta Kekayaan Eriska Hendrayana

Topik:

  • Galih Persiana

Berita Terkini Lainnya