Thailand Legalkan Ganja, BNNP Jabar Beri Pengawasan Khusus

Indonesia kini masih belum melegalkan ganja

Bandung, IDN Times - Badan Narkotika Nasional Provinsi (BNNP) Jawa Barat (Jabar) akan memberikan pengawasan khusus terhadap peredaran marijuana atau ganja. Hal ini dilakukan menyusul Pemerintah Thailand yang menyatakan telah melegalkan penggunaan ganja untuk medis dan kosmetik.

Kepala BNNP Jabar, Bigjen M. Arief Ramdhani mengatakan, mariyuana sendiri di Indonesia masih belum dilegalkan, dan masuk dalam jenis narkotika golongan I. Adapun hal itu tertuang dalam UU Nomor 35/2009 Tentang Narkotika.

"Pengawasan khusus pasti ada. Thailand mungkin sudah melegalkan tapi di kita selama UU 35 masih menentukan kalau ganja itu dilarang dan ilegal, kami akan tetap lakukan penindakan," ujar Arief, Kamis (16/6/2022).

1. Pengawasan khusus dilakukan dengan berbagai pihak

Thailand Legalkan Ganja, BNNP Jabar Beri Pengawasan Khususilustrasi tanaman ganja/C. sativa (IDN Times/Bagus F)

Arief menjelaskan, pengawasan khusus dilakukan agar legalitas ganja di Thailand tidak membuat dampak yang signifikan di wilayah Jabar. BNNP Jabar, juga akan berkoordinasi dengan instansi terkait lainnya.

"Kami kerja sama dengan Polda Jabar, Ditjen Bea Cukai, kami juga sudah membuat tim interdiksi untuk melakukan pemantauan barang barang ilegal terutama narkotika yang masuk ke Jabar," katanya.

2. Menteri kesehatan Thailand mendukung kebijakan membebaskan ganja

Thailand Legalkan Ganja, BNNP Jabar Beri Pengawasan KhususILUSTRASI. Satuan Narkoba Polres Cimahi membawa tumbuhan ganja saat penggerebekan ladang ganja di kawasan hutan Kabupaten Bandung, Jawa Barat, Minggu (12/7/2020). ANTARA FOTO/Novrian Arbi/foc

Pemerintah Thailand akhirnya melegalkan warganya untuk menanam ganja di rumahnya masing-masing. Kebijakan tersebut muncul usai pemerintah mencabut ganja dari daftar narkotika terlarang dari Negari Gajah Putih.

"Ini adalah kesempatan bagi masyarakat dan negara untuk mendapatkan penghasilan dari ganja dan rami," kata Wakil Perdana Menteri sekaligus Menteri Kesehatan Thailand, Anutin Charnvirakul, melalui akun media sosialnya beberapa waktu lalu seperti dikutip dari BBC, Kamis (9/6/2022).

3. Tanaman ganja bisa tingkatkan kualitas pertanian Thailand

Thailand Legalkan Ganja, BNNP Jabar Beri Pengawasan KhususReuters.com

Sejak dibukanya akses ganja ke masyarakat di Thailand membuat negara tersebut kini menjadi negara pertama di Asia Tenggara yang melegalkan ganja. Sebelumnya, Thailand dikenal sebagai negara yang keras melawan peredaran narkoba. Hal tersebut terlihat dari aturan perundang-undangan pemerintah yang tegas mengatur soal narkotika.

"Pemerintah berharap bahwa mengembangkan perdagangan ganja lokal akan meningkatkan pertanian dan pariwisata di Thailand," kata Charnvirakul.

4. Pemerintah justru bagikan bibit ganja

Thailand Legalkan Ganja, BNNP Jabar Beri Pengawasan KhususIlustrasi Temple di Thailand (IDN Times/Dwi Agustiar)

Lebih lanjut, dalam mendukung penanaman ganja, pemerintah setempat melalui Kementerian Pertanian bahkan memberikan satu juta bibit ganja kepada masyarakat untuk mendorong hasil panen nantinya.

"Mulai Kamis (9/6/2022), rumah tangga akan dapat menanam hingga enam tanaman ganja di rumah jika mereka mendaftar ke pihak berwenang. Pihak perusahaan juga dapat menanam tanaman tersebut dengan izin," katanya.

Baca Juga: Peternak Thailand Beri Makan Ayamnya dengan Ganja 

Baca Juga: Wah, Thailand Kini Bolehkan Warganya Tanam Ganja di Rumah

Topik:

  • Galih Persiana

Berita Terkini Lainnya