Sempat Positif Corona, Rektor IPB Arif Satria Dinyatakan Sembuh

Dinyatakan negatif setelah jalani Swab test ke dua

Bandung, IDN Times - Sempat dinyatakan positif virus corona (COVID-19) beberapa hari lalu, Rektor Institut Pertanian Bogor (IPB) Prof. Dr. Arif Satria kini sudah dinyatakan negatif berdasarkan hasil swab test ke dua.

Pria yang akrab dengan sapaan Arif tersebut mengatakan, bahwa ia sempat dinyatakan positif pada swab test pertama. Namun setelah mengikuti swab test lanjutan, hasilnya negatif.

"Assalamu’alaikum wr.wb. Syukur Alhamdulillah hasil tes swab kedua saya menunjukkan bahwa saya dinyatakan negatif," ujar Arif berdasarkan keterangan resmi yang diterima IDN Times, Jumat (25/9/2020).

1. Diminta isolasi mandiri di rumah selama 10 hari

Sempat Positif Corona, Rektor IPB Arif Satria Dinyatakan SembuhTribunnews

Ia menuturkan, setelah dinyatakan negatif virus corona, beberapa hari ke depan ia tetap disarankan untuk tidak langsung melakukan aktivitas di luar rumah. Ia akan menjalani isolasi kembali di rumah pribadi.

"Hari ini saya diperbolehkan kembali ke rumah dan akan menjalani isolasi mandiri selama 10 hari sesuai protokol kesehatan," ungkapnya.

2. Mengucapkan terimakasih pada instansi terkait

Sempat Positif Corona, Rektor IPB Arif Satria Dinyatakan SembuhInstitut Pertanian Bogor (Website/ipb.ac.id)

Kemudian, ia banyak mengucapkan terimakasih pada beberapa instansi terkait yang sudah membantu menangani dan memperhatikan selama dirinya sempat menjadi pasien positif virus corona.

"Saya mengucapkan terima kasih atas segala doa, perhatian, dan dukungan dari seluruh keluarga, dosen, tenaga kependidikan, mahasiswa, alumni, Pemerintah Pusat (Kementerian dan Lembaga), Pemerintah Provinsi Jawa Barat, Pemerintah Kota dan Kabupaten Bogor, dokter dan tenaga medis, para sahabat serta semua pihak yang membantu proses selama saya menjalani isolasi mandiri di rumah maupun rumah sakit sejak 19-24 September 2020," tuturnya.

3. Berharap lekas pulih dan beraktivitas seperti biasa

Sempat Positif Corona, Rektor IPB Arif Satria Dinyatakan SembuhInstitut Pertanian Bogor (Website/ipb.ac.id)

Lebih lanjut, Arif berharap, dengan menjalani isolasi mandiri selama sepuluh hari ke depan, kondisi kesehatanya bisa kembali membaik dan bisa melakukan aktivitas seperti biasanya.

"Mohon doanya agar saya dapat segera pulih dan sehat kembali seperti sediakala sehingga dapat menjalankan aktivitas dan kewajiban saya sebagai Rektor IPB dengan baik," katanya.

"Saya juga mendoakan, semoga Allah senantiasa memberikan karunia kesehatan kepada Bapak/Ibu semua. Aamiin," tambahnya.

4. Arif dinyatakan positif pada swab test secara mandiri

Sempat Positif Corona, Rektor IPB Arif Satria Dinyatakan Sembuhbogor.net

Seperti diketahui, Arif Satria terkonfirmasi positif COVID-19 pada Sabtu (19/9/2020). Ia mengatakan, di tengah berbagai aktivitas yang padat, atas inisiatif sendiri, ia melakukan tes swab pada tanggal 18 September dan ternyata hasilnya dinyatakan positif.

Arif juga menegaskan, akan melaksanakan protokol isolasi mandiri sampai nantinya dinyatakan sembuh.

Baca Juga: Rektor IPB Isolasi di Rumah Sakit, Bima Arya: Saya Tahu Tidak Mudah

Baca Juga: [BREAKING] Rektor IPB Arif Satria Terkonfirmasi Positif COVID-19

Topik:

  • Galih Persiana

Berita Terkini Lainnya