Kompak, Ridwan Kamil dan Atalia Praratya Nyoblos di TPS Perjuangan

Ridwan Kamil nyoblos di bilik 02, Atalia bilik 04 

Bandung, IDN Times - Ketua Tim Kampanye Daerah (TKD) Prabowo-Gibran Jawa Barat, Mochamad Ridwan Kamil, turut menggunakan hak pilihannya untuk Pemilu 2024 di TPS 045 Ciumbuleuit, Jalan Gunung Kencana, Ciumbuleuit, Kota Bandung, Rabu (14/2/2024).

Mantan Gubernur Jawa Barat ini datang bersama dengan Istrinya Atalia Praratya dan ibundanya. Ridwan Kamil beserta keluarga datang ke TPS sekitar pukul 09:39 WIB dengan berjalan kaki, karena lokasi TPS berada persis di depan kediaman pribadinya.

"Alhamdulillah, saya dan istri dan ibu mertua sudah mencoblos melaksanakan kewajiban sebagai warga negara, untuk mencoblos lima urusan ya, satu Pilpres, dua DPD, DPR RI, DPRD provinsi dan DPRD kota," ujar Ridwan Kamil usai melakukan pencoblosan.

Ridwan Kamil beserta Atalia mencoblos di bilik dengan nomor yang cantik. Dia mencoblos di bilik 02 yang merupakan nomor urut pasangan Calon Presiden (Capres) Prabowo-Gibran. Sedangkan Atalia di bilik 04 yang merupakan nomor Atalia Praratya di berkas DPR RI dapil Jawa Barat I meliputi Kota Bandung, dan Kota Cimahi.

"Saya mencoblos di bilik 02 ibu Atalia di bilik 04. Ini TPS di depan rumah, TPS perjuangan karena nomornya 045," katanya.

Lebih lanjut, Ridwan Kamil enggan memberikan target khusus Prabowo-Gibran menang di TPS 045. Namun, dia berharap pasangan nomor urut 02 ini bisa memperoleh suara banyak di TPS itu.

"Enggak ada (target), saya bukan tipe yang menentukan target, tapi mudah-mudahan ketua TKD di sini dan Bu Atalia juga di sini, mudah-mudahan sesuai dengan yang kita harapkan," kata dia.

Baca Juga: Prabowo-Gibran Diklaim Unggul di Jabar, Ridwan Kamil: Jangan Lengah

Baca Juga: Ridwan Kamil Dinilai Tak Langgar Aturan Pemilu, Ini Alasan Bawaslu

Topik:

  • Galih Persiana

Berita Terkini Lainnya