Jokowi: Subsidi Upah Sudah Dibagikan ke 8,4 Juta Pekerja

BLT BBM subsidi sudah hampir rampung

Bandung, IDN Times - Presiden Joko "Jokowi" Widodo meninjau langsung sejumlah bantuan untuk masyarakat di Kota Bandung. Dari beberapa bantuan itu, Jokowi mengungkapkan, Bantuan Subsidi Upah (BSU) Kompensasi BBM sudah tersalurkan ke jutaan penerima.

"Kami memberikan bantuan subsidi upah untuk para pekerja di Kota Bandung, dan juga BLT BBM, dan bantuan presiden untuk penerima manfaat, bantuan subsidi upah dari 14,6 sudah 8,4 juta yang diberikan kepada para pekerja di seluruh Tanah Air," ujar Jokowi di Kantor PT POS, Kota Bandung, Kamis (13/10/2022).

Dalam agenda ini, Jokowi juga menyapa beberapa masyarakat penerima bantuan BLT BBM di Kota Bandung. Adapun untuk bantuan itu kini tengah proses pengiriman dan sudah hampir rampung.

"kalau yang BLT BBM hampir selesai," katanya.

Seperti diketahui, imbas dari penyesuaian harga atau kenaikan harga BBM subsidi memengaruhi beberapa sektor perekonomian di masyarakat. Dari sini, pemerintah mengeluarkan program bantuan berupa BLT BBM dan BSU.

Baca Juga: Jangan Lupa Cek Rekening, BSU Tahap 5 Ditransfer Pekan Depan

Baca Juga: Cair Pekan Ini, Cek Penerima BSU Tahap 4 

Topik:

  • Galih Persiana

Berita Terkini Lainnya