Elektabilitas Tinggi, Cawagub Jabar Erwan Enggan Jumawa

Optimistis bisa menang di Pilgub Jabar 2024

Bandung, IDN Times - Calon Wakil Gubernur (Cawagub) Jawa Barat (Jabar) Erwan Setiawan turut berkomentar mengenai survei elektabilitas dirinya bersama Dedi Mulyadi yang tinggi dibeberapa lembaga survei. Erwan menyatakan, enggan jumawa atas peroleh tersebut.

Diketahui, LSI Denny JA menyatakan, pasangan Pilgub Jabar nomor urut 04, Dedi Mulyadi-Erwan Setiawan atau Dermawan ini mendapatkan elektabilitas rata-rata 70 persen di enam hingga tujuh wilayah di Jabar.

"Alhamdulillah kami bisa mempertahankan keunggulan dari survei awal ketika kami mendaftar ke KPU dan survei terakhir di September ini kami masih bisa mengungguli kandidat lain," ujar Erwan saat ditemui, Senin (30/9/2024).

1. Bandung Raya sudah cukup baik

Elektabilitas Tinggi, Cawagub Jabar Erwan Enggan Jumawa(IDN Times/Azzis Zulkhairil)

Meski unggul di 7 daerah, Erwan mengatakan, dirinya akan tetap memaksimalkan kampanye dengan turun langsung ke jalan. Selain itu, untuk suara di Bandung Raya juga akan menjadi target untuk menjadi lumbung suara di Pilgub Jabar 2024 ini.

"Kang Dedi memang menugaskan saya di wilayah Bandung Raya. Tapi melihat survei terakhir Bandung Raya sudah cukup bagus. Apalagi Sumedang daerah saya. Sampai saat ini tertinggi di Sumedang. Tetap kami jaga," katanya.

2. Berharap menang di Bandung Raya

Elektabilitas Tinggi, Cawagub Jabar Erwan Enggan Jumawa(IDN Times/Azzis Zulkhairil)

Erwan memang sebelumnya ditugaskan Dedi Mulyadi untuk fokus kampanye di Sumedang dan Cimahi, kedua tempat ini sendiri banyak keluarga besar dari orang tuanya. Hanya saja, dalam berkampanye dirinya merasa tidak ada kekhususan untuk berdiam di satu tempat.

"Tidak ada kekhususan, walaupun Kang Dedi menugaskan. InsyaaAllah Bandung Raya optimis, bukan maksud jumawa. Itu daerah yang selama ini dikuasai. Saya lama berkecimpung di Bandung Raya. InsyaaAllah di sini kita bisa kuasai," jelasnya.

3. Kampanye selama ini dipastikan sudah efektif

Elektabilitas Tinggi, Cawagub Jabar Erwan Enggan Jumawailustrasi pilkada (IDN Times/Esti Suryani)

Elektabilitas yang moncer, dikatakan Erwan merupakan buah hasil kerja keras terjun langsung ke lapangan dan bertemu masyarakat secara tatap muka untuk mensosialisasikan beberapa visi dan misi pasangan Dermawan.

"Kampanye kami door to door, datang langsung ke masyarakat. Kami tidak buat jadwal khusus. Kita inikan sesuai kebutuhan di lapangan. Datang, menyapa masyarakat. Tidak ada trik khusus dalam berkampanye," kata dia.

"Alhamdulillah sangat efektif itu kami lakukan, terbukti dengan survei saat ini kami masih unggul cukup jauh dengan kandidat lain," jelasnya.

Baca Juga: Survei Terbaru Pilgub Jabar: Demul-Erwan Unggul di 7 Daerah

Baca Juga: Hattrick Juara PON, Cagub Ahmad Syaikhu Siap Jaga Prestasi Atlet Jabar

Topik:

  • Yogi Pasha

Berita Terkini Lainnya