Atasi Kesulitan Saat Kemarau, Warga Ciparay Bandung Diguyur Air Bersih

Ratusan KK bisa mengakses air bersih saat kemarau datang

Bandung, IDN Times - Warga Desa Pakutandang, Kecamatan Ciparay, Bandung selalu kesulitan dalam mengakses air bersih selama musim kemarau. Setidaknya, ada dua desa yang perlu mendapatkan bantuan bor air bersih untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari.

Kedua desa ini ada Desa RT 02 Kampung Sukamaju dan RT 03 Kampung Barujati. Melihat kondisi itu, CSR (corporate social responsibility) PT. CIMB Niaga Auto Finance (CIMB Niaga Finance/CNAF) membangun dua titik bor di lokasi tersebut.

1. Bantuan air bersih diharapkan bermanfaat untuk warga

Atasi Kesulitan Saat Kemarau, Warga Ciparay Bandung Diguyur Air Bersih(Istimewa)

Presiden Direktur CNAF, Ristiawan Suherman mengatakan bahwa kegiatan ini adalah bentuk kepedulian kami untuk lingkungan dan kesehatan masyarakat. Bor dibangun untuk membantu warga setempat mengakses air bersih.

"Semoga manfaat air bersih ini tak hanya untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari saja, tetapi juga dapat dikembangkan untuk mendukung serta meningkatkan aktivitas perekonomian warga demi kemajuan hidup masyarakat sekitar yang lebih baik," ujar Ristiawan melalui keterangan resminya, Sabtu (9/4/2022).

2. Program ini diharapkan bisa menyebar ke daerah lain

Atasi Kesulitan Saat Kemarau, Warga Ciparay Bandung Diguyur Air BersihIlustrasi air bersih (ANTARA FOTO/Aprillio Akbar)

Pada tahap pertama, Ristiawan bilang, program ini memberikan dampak kepada hampir 140 kartu keluarga (KK) dan 420 jiwa di lingkungan itu. Ia juga berharap program bisa berlanjut di wilayah lain yang memerlukan air bersih untuk kebutuhan sehari-hari.

"Ke depannya program air bersih ini diharapkan dapat mengaliri lebih banyak warga lainnya baik di Bandung maupun di seluruh wilayah Indonesia," ungkapnya.

3. Vaksinasi booster dilakukan untuk membantu kejar target kekebalan kelompok

Atasi Kesulitan Saat Kemarau, Warga Ciparay Bandung Diguyur Air BersihIlustrasi vaksinasi COVID-19 (IDN Times/Anggun Puspitoningrum)

Selain memberikan air bersih, CIMB Niaga Finance kembali melaksanakan vaksinasi tahap ketiga atau booster untuk mewujudkan kekebalan kelompok (herd immunity) di SMK Negeri 3 Bandung.

Kegiatan itu merupakan hasil kolaborasi dengan Rumah Sakit TNI Angkatan Udara Lanud Sulaiman, dan SMK Negeri 3 Bandung, serta didukung oleh Kementerian Kesehatan Republik Indonesia (Kemenkes RI).

Sedangkan, dari kegiatan ini ada 1.257 warga Bandung dan sekitarnya yang mendapatkan vaksin booster. Kegiatan itu juga merupakan program lanjutan vaksinasi tahap satu dan dua yang berjumlah 7.000 peserta.

4. Semua program diharapkan berdampak baik pada lingkungan dan masyarakat

Atasi Kesulitan Saat Kemarau, Warga Ciparay Bandung Diguyur Air BersihIlustrasi vaksinasi COVID-19 (IDN Times/Anggun Puspitoningrum)

Ristiawan menuturkan, masyarakat Indonesia saat ini dihadapkan pada lonjakan kasus yang didominasi varian Omicron. Dengan begitu, vaksinasi booster diharapkan dapat melindungi dan membantu masyarakat agar tetap produktif secara sosial dan ekonomi.

"Kami turut mendukung upaya meningkatkan kesehatan dan kesejahteraan. Kami berharap program ini dapat memberikan dampak positif bagi lingkungan di sekitarnya," kata dia.

Baca Juga: Gandeng Pelaku Musik, Pemkot Bandung Ingin Bangkitkan "Kota Musisi"

Baca Juga: Pemkot Bandung Janji Sediakan RTH Lebih Banyak hingga 2042

Topik:

  • Galih Persiana

Berita Terkini Lainnya