500 PKL di Masjid Al Jabbar akan Ditertibkan

Pemprov Jabar akan bekerja sama dengan Pemkot Bandung

Bandung, IDN Times - Pedagang kaki lima (PKL) di Masjid Raya Al Jabbar terus bertambah. Dari awalnya hanya 200 PKL kini tercatat menjadi 500 PKL. Dari jumlah ini, Pemprov Jabar akan turut menertibkan, kemudian menatanya sesuai aturan berlaku.

Kepala Satpol PP Jabar, Ade Afriandi membenarkan jika usai pembukaan Masjid Al Jabbar, PKL yang terdata hanya 200 usaha saha. Ia belum menjelaskan lebih lengkap mengapa ada penambahan jumlah PKL hingga lebih dari dua kali lipat saat ini.

"Awal itu cuman sekitar 200 yang berjualan di sekitaran al Jabbar dari selat/' ke utara. Dan sekarang itu sudah mendekati 500 (PKL)," ujar Ade saat dikonfirmasi, Senin (27/2/2023).

1. PKL mayoritas warga Kota Bandung

500 PKL di Masjid Al Jabbar akan DitertibkanPotret Masjid Al Jabbar (dok. Humas Jabar)

Setelah didata, mayoritas PKL sendiri ternyara warga Kota Bandung. Namun, Ade mengungkapkan, ada beberapa PKL yang di luar warga Kota Bandung, dan menyatu dengan PKL dari Kota Bandung.

"Jadi berdasarkan penataan yang kita lakukan PKL yang ber-KTP Kota Bandung itu ada 59 persen, yang lokal KTP-nya Gedebage itu kurang lebih 10 persen. Dan di luar itu ada dari Garut, Sumedang, Kabupaten Bandung," katanya.

2. Pemprov Jabar dan Pemkot Bandung harus bekerja sama

500 PKL di Masjid Al Jabbar akan DitertibkanMasjid Al Jabbar (IDN Times/Azzis Zulkhairil)

Seluruh PKL yang ada di Masjid Al Jabbar akan ditertibkan, sesuai dengan arahan dari Sekda Jabar sebagai ketua harian pengurus Masjid Al Jabbar yang sudah menugaskan Disperkim Jabar untuk menjaga keamanan dan kebersihan masjid.

Satpol PP Jabar juga berharap tim penataan PKL provinsi di lingkup asisten perekonomian dengan Satgas PKL Kota Bandung dapat bekerja sama menangani penataan penempatan lokasi PKL.

"Sehingga nanti kami bisa fokus kepada penertibannya karena yang namanya PKL kalau ada kerumunan otomatis mereka datang," katanya.

3. Gubernur berencana memasang pagar agar PKL tidak masuk

500 PKL di Masjid Al Jabbar akan DitertibkanMasjid Al Jabbar (IDN Times/Azzis Zulkhairil)

Pengurus tetap dari Masjid Al Jabbar sendiri kini masih dievaluasi. Pemerintah Kota Bandung juga akan turut dilibatkan karena memiliki wewenang dalam hal lokasi masjid, meski keputusan tetap ada pada Gubernur Jabar.

"Sesuai surat Wali Kota Bandung kepada pak gubernur. Pak gubernur juga kemarin sudah merencanakan untuk memagar Masjid Raya Al Jabbar sehingga bisa menjadi salah satu upaya mencegah PKL masuk dari semua sisi kawasan," kata dia.

Baca Juga: RK: Masjid Raya Al Jabbar Dibangun Supaya Jabar Gak Nebeng ke Bandung

Baca Juga: Pemerintah Kelimpungan Tangani Sampah Masjid Al Jabbar

Topik:

  • Galih Persiana

Berita Terkini Lainnya