TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Mario Gomez Beri Sinyal Kangen Persib Bandung, Gantikan Luis Milla?

Persib sekarang dalam performa kurang bagus

persib.co.id

Bandung, IDN Times - Persib Bandung dipastikan kehilakang nahkoda tim setelah pelatih Luis Milla undur diri karena urusan keluarga. Milla pun memboyong dua asisten pelatih yang sebelumnya dibawa langsung dari Spanyol.

PT Persib Bandung Bermatabat (PBB) pun sementar menunjuk Yaya yang sebelumnya sebagai asisten pelatih, menjadi carateker sementara sambil mencari pelatih baru.

Kabar tersiap mantan pelatih Persib, Mario Gomez akan kembali menukangi Maung Bandung. Itu setelah dirinya mengirimkan pesan misterius di media sosial.

"Saya ingat saat-saat indah dalam hidup saya di Bandung, para suporter jadi bagian sangat penting dalam sepak bola dan kehidupan klub!" tulis Mario Gomez di Instagram miliknya dikutip IDN Times, Minggu (16/7/2023).

1. Sering mengungah berbagai momen dengan Persib

Persib.co.id

Mario Gomez bukan nama asing bagi Persib. Pelatih asal Argentina itu mengawali perjalanan kariernya di Liga 1 bersama Persib pada 2017-2018. Sayang, kebersamaanya bersama Pengeran Biru tak berlangsung lama. Mario tercatat hanya memimpin pasukan Maung Bandung selama semusim saat masih diperkuat Michael Essien.

Meski gagal mengantarkan Persib menjadi kampiun, Gomez cukup digemari Bobotoh. Terlebih ia sering mengunggah pesan di akun Instagram untuk mengenang momen melatih Persib. Dan kali ini, Gomez lagi-lagi mencuri perhatian karena mengunggah memori manis bersama Persib tak lama setelah Luis Milla mundur dari kursi pelatih.

2. Manajemen dikagetkan dengan pengunduran diri Luis Milla

IDN Times/Debbie Sutrisno

Komisaris PT Persib Bandung Bermartabat (PT PBB) Umuh Muchtar dibuat kaget dengan keputusan Luis Milla pada Sabtu (15/7/2023). Pelatih asal Spanyol itu memilih mundur dari dari kursi pelatih klub berjuluk Maung Bandung.

"Kaget ya, apalagi dalam situasi ini Persib cari pelatih tidak gampang. Ini memang saya sangat terkejut sekali karena tim memang tidak dalam keadaan membutuhkan pelatih, karena baru tiga kali draw. Masih ada harapan," ujar Umuh di Bandung, Sabtu (15/7/2023).

Baca Juga: Luis Milla Jadi Korban Pertama di Liga 1, Mundur dari Persib

Berita Terkini Lainnya