Lomba Keahlian hingga Hiburan Meriahkan Hari Santri 2022 di Purwakarta

Bupati berharap para santri Purwakarta semakin berkontribusi

Purwakarta, IDN Times - Berbagai perlombaan memeriahkan perayaan Hari Santri Nasional 2022 di Kabupaten Purwakarta. Selain perlombaan keahlian seperti kesenian, berpidato menggunakan berbagai bahasa, ada pula perlombaan rekreasi seperti tarik tambang, lari estafet dan balap kelereng.

Perlombaan hiburan itu salah satunya diadakan di Lapangan Patria Tama Markas Polisi Resor Purwakarta. Para peserta dari personel kepolisian dan para santri Pondok Pesantren Al Hikmah, terlihat kompak saat bekerja sama memenangkan perlombaan yang diikutinya.

"Semoga kegiatan ini merekatkan sinergitas Polri dan ulama, Polri dan santri sehingga kita mampu menghadapi segala tantangan dan mengatasi berbagai persoalan di kalangan masyarakat,” kata Kepala Polres Purwakarta, Ajun Komisaris Besar Edwar Zulkarnain, Sabtu (22/10/2022).

1. Perlombaan hiburan dinilai sesuai ajaran agama Islam

Lomba Keahlian hingga Hiburan Meriahkan Hari Santri 2022 di Purwakartadok Polres Purwakarta

Menurut Pimpinan Pondok Pesantren Al-Hikmah, KH Dadan, kegiatan tersebut mampu mempererat tali persaudaraan di antara masyarakat. Hal itu dinilai sejalan dengan ajaran Nabi Muhammad SAW yang tertuang dalam hadist yang ia sebutkan.

"Barang siapa yang membahagiakan seorang muslim, saudaranya, maka Allah SWT akan menciptakan dari kebahagiaan itu malaikat yang mendoakan kita yang telah membuat bahagia. Jadi, kegiatan ini sudah melaksanakan sunnah Rasulullah tersebut," tutur Dadan.

2. Kegiatan lomba diharapkan digelar rutin dan lebih besar

Lomba Keahlian hingga Hiburan Meriahkan Hari Santri 2022 di PurwakartaIlustrasi santri di pondok pesantren. (ANTARA FOTO/Fauzan)

Pengurus pondok pesantren mengapresiasi inisiatif polisi untuk mengadakan kegiatan dalam rangka memperingati Hari Santri Nasional. Ke depannya, para santri berharap kegiatan positif seperti itu bisa digelar kembali secara rutin bahkan lebih besar dari sebelumnya.

Di akhir kegiatan, Dadan pun mendoakan agar Kapolres dan instansi kepolisian secara umum supaya lebih amanah, menyejukkan dan mengamankan situasi di tengah masyarakat.

"Kalau kita ingin bahagia, ya bahagiakan orang lain. Kalau ingin ditolong, ya tolong orang lain. Harapan kami ini berlanjut menjadi agenda wajib," katanya.

3. Kemampuan berpidato para santri dikagumi bupati

Lomba Keahlian hingga Hiburan Meriahkan Hari Santri 2022 di Purwakartadok Diskominfo Purwakarta

Sementara itu, perlombaan yang lebih serius diadakan oleh Pemerintah Kabupaten Purwakarta di Bale Yudhistira, Jumat (21/10/2022). Para santri dari berbagai pondok pesantren unjuk kemampuan mereka dalam berpidato tausiah hingga kesenian bernuansa religi seperti hadroh.

Bupati Purwakarta Anne Ratna Mustika kagum dengan kemampuan para santri. Mereka dinilai cukup mahir saat berpidato menggunakan bahasa asing seperti Bahasa Arab dan Inggris apalagi dalam bahasa daerahnya, Bahasa Sunda.

4. Santri diminta berkontribusi tingkatkan perekonomian

Lomba Keahlian hingga Hiburan Meriahkan Hari Santri 2022 di PurwakartaAbdul Halim/IDN Times

Lebih lanjut, bupati berharap para santri bisa memberi kontribusi lebih di tengah masyarakat. Khususnya, dalam meningkatkan perekonomian pasca Pandemik COVID-19 dan menghadapi resesi dunia tahun depan.

"Mudah-mudahan momentum hari santri ini akan terus menguatkan eksistensi para santri berkontribusi nyata dalam pembangunan yang memang beberapa tahun ini sudah dirasakan betul," ujar Anne dalam acara pembukaan perlombaan memperingati Hari Santri Nasional 2022 di Taman Maya Datar.

Baca Juga: Luncurkan Hari Santri 2022, Yaqut Singgung Ada yang Tak Suka Santri

Baca Juga: Kemenag Gelar Simposium Hari Santri, Harap Munculkan Gagasan Baru

Topik:

  • Galih Persiana

Berita Terkini Lainnya