Golkar Sudah Kantongi Bakal Calon Menteri Kabinet Kerja Jilid II

Nama Ilham Habibie jadi unggulan

Jakarta, IDN Times - Dewan Pakar DPP Golkar sudah memiliki beberapa nama yang akan diusulkan dalam anggota Kabinet Kerja Jilid II. Selain nama-nama yang sudah tak asing didengar, Dewan Pakar memasukkan nama baru untuk diajukan ke presiden.

Sebagai runner up pemenang Pemilu 2019, Golkar tak menargetkan banyak posisi yang didapat dalam jajaran kabinet.

Baca Juga: Jadi Runner Up di Pileg 2019, Golkar Siapkan Calon Pimpinan DPR

1. Nama Ilham Habibie masuk ke dalam bakal calon menteri rujukan Golkar

Golkar Sudah Kantongi Bakal Calon Menteri Kabinet Kerja Jilid IIIDN Times/Marisa Safitri

Dalam rapat pleno, Dewan Pakar DPP Golkar yang dipimpin langsung oleh Ketua Dewan Pakar Agung Laksono, ditentukan nama-nama bakal calon yang akan menduduki kursi kabinet. DPP Golkar akan mengajukan kepada presiden sesuai kriteria yang diperlukan. Adapun nama bakal calon menteri unggulan tersebut, adalah putra mantan Presiden RI, Ilham Habibie. Selain itu, Agung juga mencalonkan Ponco Sutowo, Ganjar Razuni, dan Indra Bambang Utoyo.

“Partai Golkar tidak pernah kekeringan atau kekurangan kader yang mumpuni, yang cakap, yang bertanggung jawab. Di samping sudah ada tokoh kita, ketua umum sendiri Pak Airlangga, ya kita berharap nambah lagilah,” ujar Agung dalam konferensi pers rapat pleno Dewan Pakar DPP Golkar, Senin (28/5).

2. Golkar targetkan 5 nama di Kabinet Kerja Jilid II

Golkar Sudah Kantongi Bakal Calon Menteri Kabinet Kerja Jilid IIInstagram/AirlanggaHartanto

Agung mengatakan, saat ini sudah ada 2 nama menteri dari Partai Golkar yang masuk dalam kabinet. Agung menargetkan, Golkar bisa menambah 2 sampai 3 nama lagi tokoh-tokohnya yang masuk ke dalam jajaran kabinet Presiden Jokowi. Menurutnya, hal ini wajar mengingat Golkar menduduki posisi kedua pemenang Pemilu 2019.

“Kami rasa wajar apabila ditambah lagi jadi sampai 5 posisi di kabinet di pemerintahan yang akan datang, membantu Pak Jokowi 2019-2024,” imbuh dia.

3. Golkar tak targetkan posisi khusus di kabinet

Golkar Sudah Kantongi Bakal Calon Menteri Kabinet Kerja Jilid IIIDN Times/Imron

Agung Laksono tidak memiliki target khusus untuk posisi menteri yang diberikan presiden ke Golkar. Agung percaya presiden akan menempatkan kader-kader Golkar sesuai dengan kepercayaan presiden. Agung melihat bahwa kader Golkar akan meneruskan posisi yang sudah ada dalam bidang ekonomi dan sosial.

“Kami tentu berharap bahwa posisi ekonomi ada, di bidang sosial juga ada, tapi semua itu soal portofolio kami serahkan sepenuhnya sebagai hak prerogatif presiden,” kata Agung terkait posisi yang dibidik dalam kabinet.

4. Bakal calon menjadi urusan DPP Partai Golkar

Golkar Sudah Kantongi Bakal Calon Menteri Kabinet Kerja Jilid IIANTARA FOTO/Wahyu Putro A

Selaku Ketua Dewan Pakar, Agung mengatakan Dewan Pakar hanya mengusulkan nama-nama yang dirasa cakap dan mumpuni kepada DPP sebagai bahan pertimbangan, tidak memiliki hak untuk menentukan.

“Kami tidak mengajukan ke presiden, itu urusan DPP. Kami hanya mengusulkan," ujar Agung kepada awak media.

Baca Juga: Menurut SBY, Tak Harus Ada Kesepakatan Apapun Antara Jokowi-Prabowo

Topik:

  • Elfida

Berita Terkini Lainnya