132 Orang Meninggal akibat Virus Corona, Jepang Evakuasi 206 Warganya

TNI telah menyiapkan hercules untuk mengevakuasi WNI

Jakarta, IDN Times - Korban meninggal akibat virus corona terus bertambah. Data terakhir korban meninggal mencapai 132 orang.

Pemerintah Jepang pun mengevakuasi 206 warganya dari Kota Wuhan dengan menggunakan pesawat sewaan. Mereka tiba di Bandara Haneda, Tokyo, pada Rabu (29/1).

1. Sebanyak 650 orang warga Jepang berada di Wuhan

132 Orang Meninggal akibat Virus Corona, Jepang Evakuasi 206 Warganya(Situasi di Kota Wuhan) Istimewa

Menteri Luar Negeri Jepang, Toshimitsu Motegi, mengatakan warga negara Jepang yang berharap bisa pulang berjumlah 650 orang dan pemerintah sedang menyiapkan penerbangan tambahan.

Perdana Menteri Shinzo Abe menekankan bahwa pemerintah akan mempertimbangkan semua langkah yang memungkinkan guna membawa pulang seluruh warga negara itu, yang ingin kembali ke Jepang.

2. TNI AU juga jemput WNI

132 Orang Meninggal akibat Virus Corona, Jepang Evakuasi 206 WarganyaTNI AU bersiap evakuasi WNI dari Wuhan, Tiongkok (Twitter/@_TNIAU)

Karena virus corona juga, puluhan mahasiswa Indonesia terisolasi di Wuhan, kota yang menjadi awal mula tempat penyebaran virus corona. Keluarga para mahasiswa tersebut mendesak agar anak-anak mereka segera dipulangkan. 

TNI Angkatan Udara telah menyiagakan 2 unit Boeing B737, 1 unit C130 Hercules, dan Batalyon Kesehatan TNI AU untuk mengevakuasi mahasiswa Indonesia dari Kota Wuhan. Hal ini disampaikan TNI AU dalam cuitannya di akun Twitter resmi mereka, @_TNIAU, Rabu (29/1) pagi.

3. TNI rapat dengan Menko Polhukam

132 Orang Meninggal akibat Virus Corona, Jepang Evakuasi 206 WarganyaMenko Polhukam Mahfud MD di Kompleks Istana Negara, Jakarta Pusat, Kamis 9 Januari 2020 (IDN Times/Teatrika Handiko Putri)

TNI bersiaga mengevakuasi mahasiswa Indonesia dari Wuhan, setelah rapat dengan jajaran pejabat Kementerian Polhukam, Kementerian Luar Negeri, dan Kementerian Kesehatan.

"Terkait wabah virus Korona 2019-nCoV di Wuhan, China, hasil rapat
@PolhukamRI
@Kemlu_RI
@KemenkesRI,
TNI AU telah menyiagakan 2 unit Boeing B737, 1 unit C130 Hercules, dan Batalyon Kesehatan #TNIAU untuk mengevakuasi WNI. 👤#swabhuwanapaksa #sayaptanahair #jauhdilangitdekatdihati," demikian cuit @_TNIAU.

4. WNI yang pulang dari Wuhan akan dikarantina di RSPI dr. Sulianto Saroso Jakarta

132 Orang Meninggal akibat Virus Corona, Jepang Evakuasi 206 WarganyaRuang khusus yang disiapkan untuk pasien terinfeksi Virus Corona. IDN Times/ Alfi Ramadana

Menjawab pertanyaan warganet soal karantina WNI yang dievakuasi dari Wuhan, TNI AU mengatakan, untuk karantina standarnya 28 hari atau 2 kali masa inkubasi di RSPI dr.Sulianto Saroso, Jakarta.

Data KBRI Beijing menyebutkan, terdapat sekitar 98 mahasiswa Indonesia di Kota Wuhan. Saat ini mereka mengurung di dalam kamar asrama agar tak terjangkit virus corona. Pemerintah melalui KBRI Beijing tengah mengusahakan agar bisa memboyong mereka pulang ke tanah air.

Desakan agar pemulangan semakin tinggi setelah Pemerintah Amerika Serikat mengirimkan pesawat khusus ke Wuhan, untuk mengevakuasi staf diplomat dan pejabat konsul jenderal di Wuhan.

Baca Juga: Dalam Sehari, 25 Orang Meninggal Akibat Virus Corona di Tiongkok

Topik:

  • Dwi Agustiar
  • Wendy Novianto

Berita Terkini Lainnya