Jokowi akan Sampaikan “Visi Indonesia Maju” dalam Pidato Kemenangannya

Sejumlah petinggi partai koalisi akan hadir di Sentul

Jakarta, IDN Times - Pasangan presiden dan wakil presiden terpilih, Joko “Jokowi” Widodo-Ma’ruf Amin akan menyampaikan “Visi Indonesia Maju 2019-2024” dalam pidato kemenangannya pada Minggu (14/7) malam.

Wakil Ketua Tim Kemenangan Nasional (TKN), Johnny G Plate mengatakan, Jokowi akan menjabarkan Visi Nasional yang merupakan gambaran program kerja mereka pada masa bakti 2019-2024.

1. Acara akan digelar di SICC, Sentul

Jokowi akan Sampaikan “Visi Indonesia Maju” dalam Pidato KemenangannyaIDN Times/Hana Adi Perdana

Pidato ini bakal disampaikan Jokowi di Sentul International Convention Center (SICC), Minggu (14/7) pukul 20.00 WIB.

“(Pidato) Di Indoor SICC acara utama acceptance speech Pak Jokowi-KMA. (Jokowi akan sampaikan) Visi Indonesia Maju 2019-2024,” kata Johnny saat dikonfirmasi IDN Times, Minggu (14/7).

2. Jhonny minta agar masyarakat menyaksikan pidato yang disampaikan Jokowi

Jokowi akan Sampaikan “Visi Indonesia Maju” dalam Pidato KemenangannyaIDN Times/Istimewa

Ketika ditanya apakah Jokowi juga akan mengumumkan susunan Kabinet Kerja jilid II, Sekjen Partai NasDem ini meminta agar masyarakat sama-sama menyaksikan pidato Jokowi tersebut.

“Nanti sama-sama dengar konten dan substansi pidato ya,” ujarnya.

Baca Juga: Jokowi-Prabowo Bertemu, Ini Komentar dari Parpol Koalisi Adil Makmur

3. Acara akan dihadiri oleh petinggi partai koalisi Jokowi-Ma’ruf Amin

Jokowi akan Sampaikan “Visi Indonesia Maju” dalam Pidato KemenangannyaIDN Times/Teatrika Handiko Putri

Jhonny juga menjelaskan, sejumlah petinggi partai pengusung Jokowi-Ma’ruf Amin yang tergabung dalam Tim Kampanye Nasional (TKN) dipastikan akan hadir dalam acara tersebut.

“Yang berada di Jakarta akan hadir tetapi ada juga yang sedang di luar kota,” jelasnya.

4. Acara akan dihadiri sejumlah artis ibukota

Jokowi akan Sampaikan “Visi Indonesia Maju” dalam Pidato KemenangannyaANTARA FOTO/Nova Wahyudi

Selain pidato Jokowi, digelar pula pesta rakyat yang dimeriahkan oleh sejumlah artis ibu kota. Panggung acara sendiri berada di luar dan dalam SICC.

“Diselingi festival oleh Ran, Inul Daratista, Neo, Addie MS, Hatmony Seven fan. Festival out door oleh Slank, Gigi, Andra & The Backbone, Jamrut, Marion Jola, Dira Sugandi - Sofia Latjuba, Via Vallen, Yuni Shara, Oppi Andaresta, Iwa K dan masih banyak lagi artis terkenal nasional,” tuturnya.

Baca Juga: 12 Fakta Lengkap Pertemuan Prabowo dan Jokowi di MRT Jakarta

Topik:

  • Dwifantya Aquina

Berita Terkini Lainnya