Peduli Kanker Payudara, Skincare Lokal Ini Ikut Kampanye Pink Ribbon

Ancaman kanker payudara mesti terus diingatkan

Bandung, IDN Times – Kanker payudara merupakan kanker yang paling banyak ditemukan di Indonesia. Data dari negara berpendapatan rendah atau menengah menunjukkan sekitar 50 persen penderita kanker payudara berusia lebih muda dari 50 tahun, yang biasanya punya faktor prognosis lebih buruk.

Dengan makin baiknya berbagai cara pengobatan, tingkat kelangsungan hidup (survival rate) kanker payudara di berbagai negara dalam 20 tahun terakhir terus menunjukkan perbaikan. Masih menurut data, 90 persen penderita kanker payudara stadum tiga yang berusia di bawah 40 tahun masih bisa bertahan hidup lebih dari lima tahun, dan sekitar 70 persen dapat hidup lebih dari 10 tahun.

Meski terus menunjukkan perbaikan, pencegahan dan penanggulangan penderita kanker payudara terus dilakukan. Tidak sedikit pula pihak yang menyimpan perhatian pada penyakit ini, hingga membuat berbagai kampanye untuk menyadarkan masyarakat terkait adanya penyakit ini.

1. Jenama skincare lokal unjuk gigi dukung kampanye cegah kanker payudara

Peduli Kanker Payudara, Skincare Lokal Ini Ikut Kampanye Pink RibbonPeduli Kanker Payudara, Skincare Lokal Ini Ikut Kampanye Pink Ribbon (IDN Times/istimewa)

Animate by Yunna Mercier, sebuah jenama skincare lokal mengumumkan keterlibatannya dalam mendukung kampanye Pink Ribbon Hilton Indonesia yang diselenggarakan di Hilton Garden Inn Taman Palem bersama Yayasan Kanker Payudara Indonesia. Bagi mereka, kanker payudara adalah masalah kesehatan yang berpengaruh signifikan terhadap banyak wanita di Indonesia.

Animate merasa tergerak oleh pentingnya kesadaran akan pencegahan dan perawatan kanker payudara, sehingga mereka turut berperan aktif dalam mendukung upaya Pink Ribbon. 

Pink Ribbon Charity Bazaar adalah sebuah acara yang bertujuan memperingati kesadaran tentang kanker payudara di Indonesia serta menggalang donasi untuk mendukung para penyintas kanker payudara. Animate turut serta sebagai sponsor acara ini dan memberikan sebagian keuntungan penjualannya untuk donasi sebagai wujud kepeduliannya terhadap masalah kanker payudara yang serius di Indonesia.

2. Kecantikan sejati berasal dari kepercayaan diri

Peduli Kanker Payudara, Skincare Lokal Ini Ikut Kampanye Pink Ribbonilustrasi payudara (pexels.com/cottonbro studio)

Yunna Mercier, pemilik dari Animate mengatakan jika jenamanya percaya bahwa kecantikan sejati berasal dari kepercayaan diri dan kesehatan yang baik.

“Kesehatan payudara adalah bagian penting dari kesehatan wanita secara keseluruhan. Dengan bergabung dalam kampanye Pink Ribbon dari Hilton Garden Inn Jakarta Taman Palem, Animate berkomitmen untuk membantu meningkatkan kesadaran masyarakat tentang pentingnya pemeriksaan dini dan perawatan kanker payudara,” kata Yunna, dalam siaran pers yang diterima IDN Times, Kamis (2/11/2023).

3. Mengundang semua pihak yang peduli untuk ikut serta dalam kampanye

Peduli Kanker Payudara, Skincare Lokal Ini Ikut Kampanye Pink RibbonPeduli Kanker Payudara, Skincare Lokal Ini Ikut Kampanye Pink Ribbon (IDN Times/istimewa)

Animate mengundang semua pihak yang peduli untuk ikut serta dalam Pink Ribbon. Lewat kampanye ini, Yunna berharap jenamanya dapat memberikan harapan dan berkontribusi dalam upaya meningkatkan kesadaran kanker payudara di Indonesia.

Animate sendiri mengucapkan terima kasih kepada Hilton Indonesia, Hilton Garden Inn Jakarta Taman Palem, Yayasan Kanker Payudara Indonesia, dan semua pihak yang memberikan kesempatan bagi mereka untuk turut berpastisipasi di Kampanye Pink Ribbon ini.

"Bersama, kita bisa menciptakan perubahan yang positif," tutur Yunna.

Baca Juga: 4 Gejala Kanker Payudara yang Sering Diabaikan

Baca Juga: Kisah Perempuan Melawan Kanker Payudara, Belajar dari Pengalaman

Topik:

  • Galih Persiana

Berita Terkini Lainnya