Fakta Unik Hubungan Tanpa Status, Awas Terjebak di Dalamnya!

Tak terikat tapi kadang bikin merana

"Tak usah terikat, tapi bahagia. Tak usah terikat, tapi memiliki". Petikan lirik lagu Yovie and Nuno di awal 2000an ini menggambarkan dinamika hubungan tanpa status (HTS). Sama-sama memiliki perasaan cinta, namun tak ada kata sepakat menjadi sepasang kekasih. Hubungan hanya mengalir meski cinta terus saja bersemai dibalik rasa cemas dan bingung yang tak berkesudahan.

Nyaman yang kerap hadir dalam hubungan tanpa status (HTS) tak jarang berujung tangis haru karena salah satu diantaranya pergi dengan yang lain. Keadaan ini bisa saja menimpa siapa saja, tak terkecuali kamu yang sedang menghadapinya. Lantas, seperti apa fakta hubungan tanpa status?

1. Sebab seseorang memilih Hubungan Tanpa Status

Fakta Unik Hubungan Tanpa Status, Awas Terjebak di Dalamnya!burst/matthew_henry

Pilihan untuk menjalani hubungan tanpa kejelasan dilandasi oleh beberapa hal. Pertama, adanya rasa takut yang muncul dalam diri. Ketakutan tersebut bisa bermacam-macam. Takut berkomitmen, takut tak bisa menjadi pasangan yang baik hingga khawatir ditolak adalah beberapa contoh di antaranya.

Kedua, alasan pertemanan dijadikan tameng seseorang memilih HTS. Intensitas curhat yang makin sering dengan si dia membuat benih-benih cinta tak disadari makin tumbuh. Tapi, tak ada perasaan yang coba diutarakan karena terhalang alibi pertemanan semata.

Ketiga, keadaan lingkungan kurang mendukung hubungan yang lebih serius. Seseorang akan menjatuhkan pilihan pada HTS karena ingin mengejar karier atau menyelesaikan studi. Mereka tak perlu dipusingkan dengan urusan cinta yang kompleks. Selain itu, tak adanya restu dari orang tua juga memantik adanya HTS.

2. Ini ciri-ciri kamu sedang dalam Hubungan Tanpa Status. Harus cermat biar gak terlena!

Fakta Unik Hubungan Tanpa Status, Awas Terjebak di Dalamnya!pexels/Pixabay

Menjalani hubungan tanpa adanya status yang jelas memang bikin hati serta pikiran jadi serba salah. Tapi, banyak diantara kita tidak tahu seperti apa HTS itu sendiri. Nah, agar tidak masuk makin dalam pertalian tanpa kepastian ada baiknya kamu cermati ciri-cirinya.

Pertama, komunikasi antara kamu dan si dia tak stabil. Kadang kala kamu bisa chatting dengannya secara intens bahkan menghabiskan waktu bersama. Namun, dia sering sekali menghilang tanpa kabar dan baru menghubungi jikalau membutuhkan.

dm-player

Kedua, tak ada pembahasan serius akan hubungan yang dijalani. Di antara kalian berdua tak ada yang berani membicarakan kejelasan kisah cinta yang selama ini terjalin. Malahan, kalian justru semakin nyaman dengan status yang mengambang.

Ketiga, masih ada rahasia di antara kalian. Seringnya kamu dan si dia menghabiskan waktu tak membuat kalian mau saling jujur. Ini akan jadi malapetaka jika suatu saat terbongkar dan membuat satu sama lain sakit hati.

Keempat, seperti pacaran tetapi tidak. Hubungan tanpa ikatan memang rasanya sama seperti sedang berpacaran. Namun, ketiadaan komitmen membuat perasaan hati berkecambuk. Mau cemburu tapi bukan pacar, ingin dapat perhatian namun tanpa ada status. Jadi bikin pusing sendiri ya?

Baca Juga: Berbujet Rendah, 5 Kegiatan Paling Asyik buat Pacaran!

3. Tips agar tak terjebak lebih dalam di Hubungan Tanpa Status. Gak mau kan digantung mulu?

Fakta Unik Hubungan Tanpa Status, Awas Terjebak di Dalamnya!pixabay/Free-Photos

Semakin dalam terjebak dalam HTS hati kamu juga kian terkorbankan. Setiap saat rasanya ingin menangis meratapi nasib yang terus menggantung. Agar tak makin menyiksa diri dan keluar dari nyamannya hubungan tersebut ada baiknya kamu menerapkan hal-hal berikut.

1. Berikan batasan dalam hubungan tanpa status. Kamu bisa membatasi diri untuk tak menghubunginya terlebih dahulu atau memberikannya ungkapan sayang kepada si dia.

2. Bertemu dan bicarakan kejelasan hubungan. Kamu dan si dia perlu untuk duduk bersama membahas apakah hubungan akan diteruskan ke arah yang lebih serius atau berhenti. 

3. Luangkan waktu sendiri. Menjauh sebentar dari si dia dapat membuat perasaan bahagia dan kamu bisa mengambil keputusan tepat dari apa yang sudah terjadi dalam hubungan kalian.

Terjebak dalam hubungan tanpa status (HTS) memanglah nihil kejelasan dan sangat menguras emosi. Pilihannya hanya ada dua, mau meneruskannya atau berhenti sampai di sini. Tegaslah pada diri sendiri agar tak ada lagi hati yang patah.

Baca Juga: Hati-hati, Ini 5 Kesalahan Saat Pacaran yang Bikin Kualitasmu Menurun!

Topik:

  • Pinka Wima
  • Wendy Novianto

Berita Terkini Lainnya