Bandung, IDN Times - Belanja online kini menjadi bagian dari gaya hidup sehari-hari. Kemudahan akses, banyaknya promo, dan sistem pembayaran yang praktis membuat aktivitas ini semakin sulit dihindari.
Tanpa disadari, kebiasaan belanja online bisa membuat pengeluaran membengkak. Diskon besar dan notifikasi flash sale sering memicu pembelian impulsif yang berujung kebobolan.
Padahal, belanja online tidak selalu berdampak buruk jika dilakukan dengan bijak. Yang dibutuhkan adalah strategi agar pengeluaran tetap terkendali.
Berikut beberapa tips sederhana untuk menghadapi godaan belanja online tanpa harus mengorbankan kesehatan keuangan.
