Memasuki 2026, gaya hidup anak muda mengalami pergeseran yang cukup terasa. Bukan lagi soal tren sesaat, perubahan ini muncul dari pengalaman kolektif menghadapi tekanan ekonomi, digitalisasi berlebih, hingga kelelahan mental.
Milenial dan Gen Z kini lebih selektif dalam menentukan prioritas hidup. Apa yang dulu dianggap penting, perlahan dievaluasi ulang agar hidup terasa lebih seimbang dan masuk akal.
Perubahan ini terlihat dari cara mereka bekerja, mengelola uang, hingga memaknai relasi sosial. Gaya hidup tak lagi soal pamer pencapaian, melainkan soal keberlanjutan.
Lantas, perubahan apa saja yang mulai membentuk wajah gaya hidup anak muda di 2026?
