8 Sosok Perempuan Indonesia yang Hebat di Mata Dunia, Ada Menteri!

Inspiratif banget

Pada tanggal 8 Maret 2021 mendatang, kita akan memperingati Hari Perempuan Internasional atau dikenal dengan sebutan International Women’s Day (IWD). Diresmikan tahun 1977, hari ini menjadi perayaan tahunan untuk memperjuangkan hak perempuan.

Memang, sebelumnya perempuan kerap mendapatkan ketidakadilan yang merugikan. Meskipun begitu, seiring perkembangannya, semakin banyak perempuan yang berhasil menunjukkan eksistensinya pada dunia.

Termasuk 8 perempuan Indonesia ini! Berkat prestasinya, mereka bisa berhasil menjadi sosok perempuan Indonesia yang hebat di mata dunia lho! Berikut daftarnya!

1. Sri Mulyani

8 Sosok Perempuan Indonesia yang Hebat di Mata Dunia, Ada Menteri!Sri Mulyani (instagram.com/smindrawati)

Tentu kamu tak asing lagi dengan nama Sri Mulyani, Menteri Keuangan Indonesia. Perempuan berusia 58 tahun ini telah mendapat berbagai penghargaan internasional atas kontribusinya dalam pertumbuhan ekonomi Indonesia.

Selain dikenal sebagai Menteri Keuangan, Sri Mulyani sempat menjabat sebagai Direktur Pelaksana Bank Dunia. Ia merupakan wanita sekaligus orang Indonesia pertama yang menduduki posisi tersebut. 

Sri Mulyani pun telah meraih beragam penghargaan, antara lain Menteri Keuangan Terbaik Asia untuk tahun 2006 oleh Emerging Markets dan 100 Wanita Paling Berpengaruh di Dunia versi majalah Forbes pada tahun 2008, 2011, 2013, 2014, 2016, dan 2018.

2. Susi Pudjiastuti

8 Sosok Perempuan Indonesia yang Hebat di Mata Dunia, Ada Menteri!Susi Pudjiastuti (Dok.IDN Times/Istimewa)

Selain Sri Mulyani, mantan Menteri Kelautan dan Perikanan Indonesia, Susi Pudjiastuti juga sempat masuk dalam daftar 100 Wanita Paling Berpengaruh Tahun 2017 versi BBC. Susi berada di daftar bersama nama-nama wanita beken lain, seperti astronot wanita Peggy Whitson hingga Presiden Liberia Ellen Johnson Sirleaf.

Sebelum menjadi menteri, Susi merupakan seorang pengusaha. Ia mengawali karier sebagai pengepul ikan di Pangandaran, lalu mendirikan pabrik pengolahan ikan pada PT ASI Pudjiastuti Marine Product. Dia kemudian membangun PT ASI Pudjiastuti Aviation yang berkembang hingga saat ini.

Di balik semua pencapaiannya ini, Susi semakin berpengaruh karena berhasil membuktikan kehebatannya meski hanya bermodal ijazah SMP. Gayanya yang cukup nyentrik pun, membuatnya semakin mencolok di mata publik.

3. Tri Mumpuni

8 Sosok Perempuan Indonesia yang Hebat di Mata Dunia, Ada Menteri!Tri Mumpuni (IDN Times/Kevin Handoko)

Pada Desember 2020 kemarin, Presiden Jokowi dengan bangga mengumumkan dua ilmuwan wanita Indonesia yang berhasil mendapat pengakuan dunia. Salah satunya adalah Tri Mumpuni, ilmuwan yang sering dijuluki sebagai 'wanita listrik'.

Wanita kelahiran Semarang ini, telah membantu sekitar 61 desa terpencil agar mendapatkan cahaya lampu lewat Institut Bisnis dan Ekonomi Kerakyatan (IBEKA). Bersama suaminya, ia membangun Pembangkit Listrik Tenaga Mikrohidro (PLTMH) sebagai sumber energi listrik bagi wilayah yang belum atau sulit terjangkau PLN, dengan memanfaatkan potensi energi air di wilayah setempat untuk menggerakkan turbin.

Berkat kontribusinya ini, Tri Mumpuni meraih sejumlah penghargaan internasional, di antaranya Climate Hero 2005 dari World Wildlife Fund for Natur, Ashden Awards 2012, dan Magsaysay Awards 2012, dan 22 Most Influential Muslim Scientists dari Royal Islamic Strategic Studies Centre.

4. Prof. Adi Utarini

8 Sosok Perempuan Indonesia yang Hebat di Mata Dunia, Ada Menteri!Peneliti dan Dosen Fakultas Kedokteran, Kesehatan Masyarakat, dan Keperawatan Universitas Gadjah Mada (UGM) peraih penghargaan Time 2021, Prof. dr. Adi Utarini, M.Sc, MPH, Ph.D. (Dok. Istimewa)

Selain Tri Mumpuni, Presiden Jokowi juga mengumumkan Prof. Adi Utarini sebagai salah satu ilmuwan wanita yang mendapat pengakuan dunia di Desember 2020 kemarin. Adi mendapat penghargaan dari Nature yaitu "Nature’s 10: Ten People Who Helped Shape Science in 2020".

Adi berhasil mendapat penghargaan tersebut lewat uji coba teknologi terkait demam berdarah yang menyerang hingga 400 juta orang di dunia setiap tahun. Di bawah pimpinannya, penelitian Adi dan tim ini ternyata ampuh mengurangi kasus demam berdarah hingga 77 persen di beberapa kota besar di Indonesia.

Baca Juga: Dua Srikandi Indonesia Raih Penghargaan Internasional di Bidang Sains

5. Susi Susanti

8 Sosok Perempuan Indonesia yang Hebat di Mata Dunia, Ada Menteri!Susi Susanti (IDN Times/Elfida)

Beralih ke dunia olahraga, atlet bulu tangkis Susi Susanti juga mendapat pengakuan internasional. Pengakuan ini terutama didapatkannya saat merebut medali emas pada Olimpiade Barchelona tahun 1992. Kala itu, ia sukses mengalahkan Bang Soo-hyun dari Korea Selatan pada babak final dengan skor 5-11, 11-5, dan 11-3.

Selain Olimpiade, wanita kelahiran Tasikmalaya ini juga sukses merebut medali emas di All England, hingga Kejuaraan Dunia IBF. Atas prestasinya, Susi mendapatkan Tanda Kehormatan Republik Indonesia Bintang Jasa Utama 1992 dan masuk The Badminton Hall of Fame 2004.

6. Liliyana Natsir

8 Sosok Perempuan Indonesia yang Hebat di Mata Dunia, Ada Menteri!Liliyana Natsir (IDN Times/Febriyanti Revitasari)

Masih di bidang badminton, atlet asal Manado, Liliyana Natsir juga berhasil mendapat pengakuan di mata dunia. Ia merupakan pemain bulu tangkis ganda putri dan ganda campuran Indonesia yang telah menorehkan sejumlah prestasi di tingkat internasional.

Puncak prestasinya adalah ketika merebut medali emas di Olimpiade Rio de Janeiro 2016 dengan nomor ganda campuran bersama Tontowi Ahmad. Perempuan yang kerap disapa 'Butet' ini, juga beberapa kali meraih medali emas di kejuaraan dunia dan SEA Games.

7. Butet Manurung

8 Sosok Perempuan Indonesia yang Hebat di Mata Dunia, Ada Menteri!Perintis dan pelaku pendidikan alternatif bagi masyarakat terasing dan terpencil di Indonesia, Butet Manurung saat menceritakan kisah mendampingi suku terpencil di Jakarta, Kamis (13/2) (IDN Times/Dini suciatiningrum)

Beralih ke bidang pendidikan, Butet Manurung merupakan penggagas Sokola Rimba yang membantu pemerataan pendidikan di Indonesia. Perempuan berusia 49 tahun ini menjadi pelopor berdirinya sekolah untuk anak-anak di pelosok Indonesia lewat Yayasan Sokola.

Berkat upayanya, Butet mendapat gelar sebagai “Heroes of Asia Award 2004" dari Majalah Time. Tak hanya itu, ia juga dinobatkan sebagai salah satu wanita berpengaruh versi majalah Globe Asia edisi Oktober 2007, Asia Young Leader di 2007, Young Global Leader di 2009, dan masih banyak lagi.

8. Rini Sugianto

8 Sosok Perempuan Indonesia yang Hebat di Mata Dunia, Ada Menteri!Rini Sugianto (instagram.com/rinisugianto)

Apakah kalian pernah menonton film Hollywood seperti The Hunger Games: Catching Fire, Avengers: Age of Ultron, dan Teenage Mutant Ninja Turtles? Ternyata, salah satu perempuan Indonesia terlibat dalam pembuatan film beken tersebut lho!

Namanya Rini Sugianto, seorang animator serta spesialis visual effect perempuan asal Indonesia yang kini berkarier di California. Ia mengawali karier sebagai animator untuk beberapa game sinematik, kemudian mendapat panggilan sebagai character animator di New Zealand yang menangani film animasi The Adventures of Tintin.

Seletah menangani film animasi tersebut, kesempatan karier Rini pun semakin meluas. Ia pun terlibat dalam sederet fim box office seperti Iron Man 3 (2013), Hunger Games: Catching Fire (2013), The Avenger: Age Of Ultron (2015), dan Teenage Mutant Ninja Turtles musim kesatu dan kedua (2014 & 2016).

Itu tadi 8 perempuan Indonesia yang hebat di mata dunia. Semoga bisa menginspirasimu untuk tak pernah menyerah ya!

Baca Juga: Aulia Halimatussadiah Ajak Perempuan Indonesia Berkiprah di Teknologi

Topik:

  • Febriyanti Revitasari

Berita Terkini Lainnya