5 Jenis Tanaman Indoor dan Outdoor yang Dipercaya Bawa Keberuntungan

Nomor 3 sudah punya belum?

Hunian sepertinya ada yang kurang apabila tidak diisi dengan tanaman. Selain untuk menghasilkan oksigen, meletakkan tanaman atau bunga tertentu di rumah dipercaya dapat memberi keberuntungan lho!

Memiliki daun yang eksotis, kami akan rekomendasikan beberapa tanaman yang bisa kamu letakkan pada interior maupun eksterior bangunan. Yuk, simak selengkapnya di bawah ini! Ada tanaman yang belum ada di rumahmu gak, nih? 

1. Kuping Gajah

5 Jenis Tanaman Indoor dan Outdoor yang Dipercaya Bawa Keberuntunganphytograph.co.uk

Kuping gajah atau anthurium crystallinum merupakan tanaman hias daun yang kerap difavoritkan pencinta tanaman hias. Tanaman ini berbentuk daun yang lebar menyerupai gajah dengan warna daun hijau tua dan berurat hijau muda keputihan. 

Perawatannya pun cukup mudah karena tertuju pada daun dan termasuk tanaman yang membutuhkan sedikit cahaya matahari. Apabila kamu meletakkannya di taman rumah, daun kuping gajah dipercaya bisa mendatangkan rezeki dan keberuntungan bagi pemiliknya. 

2. Adenium

5 Jenis Tanaman Indoor dan Outdoor yang Dipercaya Bawa Keberuntunganflowersinisrael.com

Adenium berasal dari Afrika Selatan dan daerah Timur Tengah dan juga disebut sebagai Mawar Padang Pasir atau desert rose. Tanaman yang sempat populer dan dijual mahal di Indonesia ini mampu tumbuh dengan ketinggian sampai 4 meter. Jadi cocok untuk kamu letakkan di dalam maupun pekarangan eksterior rumah.

Termasuk dalam tanaman sukulen, Adenium punya ciri khas di bagian bonggol akar yang besar menyerupai bonsai. Bunga yang masih dalam famili apocynaceae ini mampu hidup di lingkungan kering dengan iklim tropis. Adenium yang sering dibudidaya di Indonesia adalah Adenium jenis Somanlense dan Adenium Obesum. 

3. Kadaka

5 Jenis Tanaman Indoor dan Outdoor yang Dipercaya Bawa Keberuntungangardeningexpress.co.uk
dm-player

Berbentuk seperti lidah yang menjulur, Kadaka merupakan tanaman asli Indonesia yang mulai banyak diburu oleh pencinta tanaman belakangan. Beberapa jenis Kadaka seperti Kadaka Osaka, Kadaka Ular, dan Kadaka Keriting memiliki bentuk daun yang unik. 

Masuk dalam kategori tanaman pakis, Kadaka sekarang cukup populer dan memiliki banyak manfaat. Selain untuk memperindah rumah, Kadaka kerap digunakan sebagai obat bengkak dan memar. 

Baca Juga: 5 Pohon Estetis yang Cocok Dijadikan Tanaman Hias Indoor

4. Bunga Anggrek

5 Jenis Tanaman Indoor dan Outdoor yang Dipercaya Bawa Keberuntunganunsplash.com/ Kelly Sikkema

Bunga anggrek merupakan bunga yang difavoritkan karena bentuk kelopak bunga yang indah dengan harumnya yang semerbak wangi. Bunga ini secara karakteristik memiliki kuntum dengan aneka warna mulai dari merah muda, ungu, merah, putih, hingga yang paling mahal adalah hitam. 

Terlihat estetik, bunga Anggrek menurut ilmu Feng Shui dan tradisi kuno dari Yunani merupakan tanaman yang menyimbolkan cinta dan kesuburan. Tanaman ini dipercaya membawa keberuntungan dalam hal asmara dan hubungan antar anggota keluarga. 

5. Philodendron red cardinal

5 Jenis Tanaman Indoor dan Outdoor yang Dipercaya Bawa Keberuntunganphilodendronplant.com

Berbicara tentang tanaman hias Philodendron memang memiliki banyak jenis, mulai dari monstera hingga yang sering kita kenal sebagai Sirih Gading. Namun kali ini kita akan berkenalan dengan Philodendron Red Cardinal yang memiliki daun dominan berwarna merah. 

Tanaman ini cukup tahan terhadap suhu dingin. Sempat populer dan memiliki harga tinggi di tahun 2007, Phodendron Red Cardinal juga bermanfaat untuk kesehatan. 

Itu tadi beberapa jenis tanaman yang bisa kamu aplikasikan untuk taman di area indoor dan outdoor. Mana yang paling favorit nih? Kamu bisa beli semua tanaman diatas di Lazada, dan gunakan kode promo Lazada untuk dapetin ekstra diskon.

Baca Juga: Super Cantik, 5 Tanaman Hias Ini Sangat Cocok Dijadikan Kado

Topik:

  • Pinka Wima
  • Jumawan Syahrudin

Berita Terkini Lainnya