Terinfeksi Virus Corona, Ini Perjalanan Karier Aktor Tom Hanks

Semoga Tom dan Rita lekas pulih ya!

Aktor Hollywood Tom Hanks dan istrinya, Rita Wilson positif terinfeksi virus corona. Kabar ini dikonfirmasi langsung oleh unggahan Tom di akun media sosial Instagramnya, Kamis (12/3) bahwa dirinya dan istri merasa kelelahan dan menjalani pemeriksaan virus corona sampai akhirnya dinyatakan positif.

Tom yang sedang berada di Australia untuk kepentingan syuting film Elvis Presley dari Warner Bros ini mengatakan siap menjalani segala proses observasi maupun isolasi yang diperlukan.

Sukses mengejutkan dunia maya karena berita tersebut, berikut ini perjalanan karier Tom Hanks di dunia hiburan.

1. Mengawali karier tahun 1978

Terinfeksi Virus Corona, Ini Perjalanan Karier Aktor Tom HanksInstagram.com/tomhanks

Thomas Jeffrey Hanks atau yang biasa dipanggil Tom Hanks lahir di Concord, California, 9 Juli 1956 dan dikenal sebagai pembuat film serta aktor yang berpengaruh di kancah hiburan Hollywood. Putra pasangan Janet Marylyn dan Amos Mefford Hanks ini mengawali debut filmnya yang berjudul He Knows You’re Alone dan kemudian mendapatkan peran utama di film televisi Mazez and Monsters. Di tahun berikutnya, Tom kembali menjadi pemeran utama karakter Kip Wilson dalam serial komedi Bosom Buddies.

2. Keberhasilan Tom sebagai bakat besar Hollywood

Terinfeksi Virus Corona, Ini Perjalanan Karier Aktor Tom HanksInstagram.com/tomhanks

Tom sempat mengalami kegagalan dalam film komedi Dragnet. Namun setelah itu peruntungan Tom meningkat melalui film komedi Big yang tayang tahun 1988. Film tersebut menjadikan Tom sebagai bakat besar Hollywood yang menarik datangnya box office sebagai aktor. Dari film komedi itu juga, Tom mendapatkan nominasi Aktor Terbaik Academy Award pertamanya.

3. Masa kejayaan Tom sebagai aktor

Terinfeksi Virus Corona, Ini Perjalanan Karier Aktor Tom HanksInstagram.com/tomhanks

Mulai tahun 1980an, Tom mulai memainkan berbagai film yang melambungkan namanya. Seperti Splash, Philadelphia, Forrest Gump, Apollo 13, The Green Mile, The Da Vinci Code, Captain Phillips, The Pollar Express, Toy Story dan masih banyak lagi. Kemampuannya berakting diakui dengan mendapatkan dan dinominasikan berbagai penghargaan selama kariernya.

Baca Juga: [BREAKING] Tom Hanks Akui Positif Terjangkit Corona

4. Kolaborasi dengan sutradara Steven Spieldberg

Terinfeksi Virus Corona, Ini Perjalanan Karier Aktor Tom HanksInstagram.com/tomhanks

Selain sukses sebagai aktor, Tom juga dikenal melalui kolaborasinya dengan sutradara Steven Spielberg dalam film Saving Private Ryan, Catch Me If You Can, The Terminal, Bridge of Spies dan The Post. Ada juga film Band of Brothers dimana Tom bertindak sebagai sutradara, produser dan penulis yang sukses.

5. Penghargaan akan kiprahnya

Terinfeksi Virus Corona, Ini Perjalanan Karier Aktor Tom HanksInstagram.com/tomhanks

Eksistensi Tom ditandai dengan mendapatkan dan dinominasikan dalam berbagai penghargaan bergengsi selama kariernya. Dirinya memenangkan Penghargaan Golden Globe dan Aktor Terbaik Academy Award untuk perannya di film Philadelphia. Film Forrest Gump yang melegenda juga mengantarkan Tom pada Penghargaan Golden Globe, Academy Award, Screen Actors Guild Award dan People’s Choice Award untuk kategori Aktor Terbaik.

Di tahun 1995, Tom menjadi salah satu dari hanya dua aktor yang berhasil memenangkan kategori Aktor Terbaik Academy Award dalam kurun waktu dua tahun berturut-turut selain Spencer Tracy. Tak selesai sampai di situ, tahun 2004 Tom menerima Stanley Kubrick Britannia Award for Excellence in Film dari British Academy of Film and Television Arts, Kennedy Center Honor tahun 2014 dan Presidential Medal of Freedom dari Presiden Barack Obama, serta Légion d'honneur dari negara Prancis tahun 2016.

Sedang menjalani semua tindakan yang dibutuhkan untuk penanganan virus yang dideritanya, semoga Tom dan istri bisa segera pulih dan beraktivitas seperti biasanya, ya.

Baca Juga: 10 Potret Perjalanan Karier Rama Aiphama, Musisi yang Melegenda

Topik:

  • Stella Azasya
  • Indra Zakaria
  • Jumawan Syahrudin

Berita Terkini Lainnya