11 Penyebab Berat Badanmu Tak Kunjung Turun, Ketahui Sumber Masalahnya

Coba jujur dengan diri sendiri, ya...

Sudah merasa cukup olahraga, mengurangi asupan makan, tetapi berat badan atau ukuran pakaian favorit masih juga tidak berkurang? Hmmm... coba teliti kembali. Bisa jadi 11 hal ini penyebabnya itu terjadi!

1. Kamu tidak cukup banyak makan protein

11 Penyebab Berat Badanmu Tak Kunjung Turun, Ketahui Sumber Masalahnyathespruceeats.com

Nutrisi ini memegang peranan yang sangat penting untuk menurunkan berat badan. Konsumsi protein dengan porsi 25 sampai 30 persen dari total kalori dapat meningkatkan metabolisme 80 hingga 100 kalori setiap harinya. Protein juga akan membantumu untuk kenyang lebih lama dan membuatmu jadi tak mudah ngidam.

2. Kamu tidak memantau apa saja yang dikonsumsi

11 Penyebab Berat Badanmu Tak Kunjung Turun, Ketahui Sumber Masalahnyamedium.com

Kalau memang tujuannya adalah menurunkan berat badan, mau tidak mau kamu perlu untuk mulai memperhitungkan kalori. Kamu perlu mencatat lebih detail apa saja yang semestinya dan pada kenyataannya yang dikonsumsi. Menurut studi, mereka yang membuat 'diary' terhadap konsumsi hariannya berhasil menurunkan berat badan dengan lebih konsisten.

3. Kebiasaan pola makan harianmu termasuk kategori binge eating

11 Penyebab Berat Badanmu Tak Kunjung Turun, Ketahui Sumber Masalahnyaaaptiv.com

Binge eating dapat didefinisikan secara sederhana sebagai perilaku makan banyak yang tidak terkontrol. Kondisi ini sangat umum terjadi sebagai efek samping dari diet. Binge eating, bahkan sekalipun yang dikonsumsi merupakan makanan sehat, bila jumlah yang masuk tetap melebihi dari yang dibutuhkan tubuh pun bisa jadi penyebabmu susah menurunkan berat badan.

4. Kamu masih minum minuman olahan manis

11 Penyebab Berat Badanmu Tak Kunjung Turun, Ketahui Sumber Masalahnyaacademiedecafedemontreal.com

Merasa aman karena kamu telah mengganti latte atau soda favorit dengan teh atau jus dalam kemasan? Tunggu dulu.

Gula tambahan ada di mana-mana, terutama dalam minuman olahan atau kemasan. Kalau mau yang paling aman, biasakan dirimu untuk cukup dengan mengonsumsi air mineral yang jauh lebih menyehatkan.

5. Kamu tidak tidur dengan cukup

11 Penyebab Berat Badanmu Tak Kunjung Turun, Ketahui Sumber Masalahnyafitness-events.com

Selain ukuran kuantitas, kualitas tidur juga perlu kamu perhatikan. FYI, beberapa studi menunjukkan bahwa kurang tidur merupakan faktor obesitas terbesar. Adapun risiko obesitas yang dapat terjadi mencapai angka 55 persen.

Baca Juga: 7 Kebiasaan Sederhana Ini Membuat Berat Badanmu Turun dengan Cepat

6. Kamu tidak latihan kardio

11 Penyebab Berat Badanmu Tak Kunjung Turun, Ketahui Sumber Masalahnyatalusinmotion.com

Latihan kardio seperti pada dasarnya adalah segala jenis olahraga yang dapat meningkatkan detak jantung. Selain membuatmu lebih sehat, aktivitas ini juga sangat efektif dalam membuang tumpukan lemak di perut (visceral) yang sangat jahat. Pilih saja jenis kardio favoritmu seperti joging, bersepeda, berenang, senam aerobik, dan lain-lain.

7. Kamu tidak terhidrasi dengan baik

11 Penyebab Berat Badanmu Tak Kunjung Turun, Ketahui Sumber Masalahnyawellandgood.com

Air menjadi salah satu kunci penting dalam metabolisme. Sebuah studi menunjukkan dalam rentang waktu 12 minggu, orang-orang yang minum air setengah liter, 30 menit sebelum makan, berhasil menurunkan berat badan 44 persen lebih banyak. Selain itu, air juga dapat membantu meningkatkan kadar kalori yang terbakar 24 hingga 30 persen.

8. Kamu minum alkohol terlalu banyak

11 Penyebab Berat Badanmu Tak Kunjung Turun, Ketahui Sumber Masalahnyawanderglobe.org

Kalau ingin mencicipi alkohol dalam periode diet, kamu bisa memilih seperti vodka yang dicampur dengan minuman nol kalori. Hindari bir, anggur, dan beberapa jenis alkohol lainnya yang memiliki kandungan gula tinggi.

9. Kamu makan dengan penuh distraksi

11 Penyebab Berat Badanmu Tak Kunjung Turun, Ketahui Sumber Masalahnyastandard.co.uk

Salah satu teknik saat makan bila ingin menurunkan berat badan adalah mindful eating. Artinya, kamu perlu makan lebih lambat, tanpa distraksi seperti handphone sekalipun, dan menikmati setiap suapan. Selain membantu menurunkan berat badan, cara ini juga menghindarkan kamu dari binge eating.

10. Kamu punya histori kesehatan tertentu

11 Penyebab Berat Badanmu Tak Kunjung Turun, Ketahui Sumber Masalahnyanewsnetwork.mayoclinic.org

Ada beberapa jenis kondisi kesehatan yang membuatmu lebih sulit untuk menurunkan berat badan seperti sleep apnea dan PCOCS. Alih-alih turun, konsumsi obat-obatan untuk mengatasi kondisi ini justru membuat beratmu bertambah. Solusinya tentu adalah dengan berkonsultasi dengan dokter.

11. Kamu membuat target yang tidak realistis

11 Penyebab Berat Badanmu Tak Kunjung Turun, Ketahui Sumber Masalahnyamwerickson.com

Menurunkan berat badan membutuhkan proses yang tidak sebentar dan seringnya orang-orang tidak memiliki cukup kesabaran dalam mencapainya. Selain itu, kamu juga perlu membuat target yang realistis sehingga tidak membuatmu mudah patah semangat dan enggan melanjutkan usaha.

Saat menurunkan berat badan, ada baiknya kamu berfokus pada benefit kesehatan yang diambil alih-alih hanya untuk kepentingan penampilan semata. Dengan begitu, kamu pun akan lebih mudah menjadikannya sebagai gaya hidup dan tak mudah putus asa dalam mencapai target.

Baca Juga: 9 Penyebab Berat Badan Tak Turun saat Diet, meski Sudah Lama Menjalani

Topik:

  • Bayu D. Wicaksono

Berita Terkini Lainnya