TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Pemerintah dan DPR Dukung Percepatan Pemanfaatan Energi Terbarukan

Komisi XI dukung GeoDipa genjot produksi energi terbarukan

IDN Times/Istimewa

Bandung, IDN Times - Komisi XI DPR RI dan pemerintah terus mendorong perusahaan energi untuk menfaatkan energi terbarukan. Indonesia menjadi salah satu wilayah yang memiliki potensi energi panas bumi yang belum tergarap maksimal.

PT Geo Dipa Energi (Persero) menjadi salah satu perusahaan yang mendapatkan penerimaan Penyertaan Modal Negara (PMN) untuk terus menggenjot penyediaan listrik dari energi terbarukan.

Dukungan itu setelah komisi XI DPR RI melakukan Kunjungan Kerja Spesifik untuk melakukan pembahasan penerimaan PMN kepada PT GeoDipa Energi (Persero), di Bandung, Kamis (23/01).

1. Indonesia memiliki potensi energi panas bumi terbesar

IDN Times/Istimewa

Dalam kunjungan kerja tersebut, Komisi XI DPR RI memberikan dukungan kepada GeoDipa Persero untuk bisa berkontribusi lebih banyak penyediaan energi listrik dari sumber-sumber energi terbarukan, khususnya panas bumi.

Dukungan tersebut diberikan mengingat sumber energi panas bumi sebagai energi terbarukan, dapat menggantikan peran energi fosil yang cadangannya terus menurun dari waktu ke waktu.

Sementara wilayah Indonesia memiliki potensi panas bumi terbesar di dunia.

2. Pemerintah dan DPR dukung energi terbarukan

thinkgeoenergy.com

Pemerintah dan DPR Komisi XI telah memberikan perhatian lebih terhadap pemanfaatan energi terbarukan, khususnya panas bumi sebagai bentuk komitmen untuk mendukung target- capaian pemerintah. Dengan demikian, diharapkan Indonesia bisa mengoptimalkan potensi panas bumi sebagai energi listrik guna mencapai kemandirian energi nasional.

Direktur Utama GeoDipa, Riki Ibrahim, menjelaskan bahwa PMN Yang diberikan kepada GeoDipa adalah bagian ekuitas perseroan dalam meningkatkan kapasitas usaha dan memperkuat struktur permodalan dalam rangka pembangunan unit 2.

Berita Terkini Lainnya