Yamaha NMAX 155 Facelift Kepergok Lagi, Kali Ini di Indramayu!

Kemunculannya masih menyisakan teka-teki

Jakarta, IDN Times - Teka-teki kehadiran Yamaha NMAX 155 Facelift di tanah air sepertinya akan segera terungkap.

Sebab sudah beberapa kali motor ini kepergok sedang diuji di jalanan. Terakhir, Yamaha NMAX 155 Facelift terciduk di Indramayu.

1. Yamaha NMAX 155 Facelift kepergok di Indramayu

Yamaha NMAX 155 Facelift Kepergok Lagi, Kali Ini di Indramayu!Humas/Yamaha Indonesia

Situs iwanbanaran.com melaporkan ada pembacanya yang memergoki NMAX 155 Facelift sedang melaju di daerah Indramayu belum lama ini.

Sebagai bukti, pembaca tersebut menyertakan hasil jepretannya. Meski terlihat agak buram, namun motor tersebut sepertinya memang sosok Yamaha NMAX 155 Facelift.

"Hampir saja saya dapat vidio new NMax facelift tapi keburu di stop sama pengawal new Max yang pake R25," demikian tulis Revan, warga yang melihat Yamaha NMAX Facelift, seperti dikutip dari iwanbanaran.com.

Baca Juga: Test Unit Kepergok di Cirebon, Yamaha NMAX 155 Facelift Siap Meluncur

2. Pernah kepergok di Cirebon

Yamaha NMAX 155 Facelift Kepergok Lagi, Kali Ini di Indramayu!iwanbanaran.com

Sebelumnya Yamaha NMAX 155 Facelift juga sempat terciduk sedang menjalani test ride di Cirebon. Meski motor tersebut ditempeli stiker, namun tak sulit untuk memastikan motor yang sedang diuji jalan itu adalah Yamaha NMAX 155 Facelift.

Dari foto yang beredar, perbedaan antara Yamaha NMAX Facelift dengan versi terdapat pada desain stop lamp dan pelek.

3. Yamaha Indonesia belum merespons

Yamaha NMAX 155 Facelift Kepergok Lagi, Kali Ini di Indramayu!instagram.com/nmax_project

Sampai saat ini Yamaha Indonesia belum memberikan keterangan resmi kapan Yamaha NMAX Facelift akan meluncur.

Namun kemunculan versi teranyar Yamaha NMAX sepertinya tidak akan lama lagi. Sebab NMAX 155 pertama kali diluncurkan pada Februari 2015. Artinya sudah empat tahun lalu. Karena itu sudah waktunya dilakukan penyegaran.

Selain itu hadirnya Honda ADV150 juga membuat desain NMAX menjadi tertinggal. So, sangat wajar jika Yamaha kemudian berniat merilis Yamaha NMAX 155 facelift dalam waktu dekat.

Baca Juga: Honda ADV 150 Punya Kembaran, Harganya Jauh Lebih Murah!

Topik:

  • Dwi Agustiar

Berita Terkini Lainnya